Rudhi Soegiarto
Program Multimedia Jurusan Teknik Informatika Fakultas Teknik Universitas Surabaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

MOTION COMIC LEGENDA GUNUNG BROMO: JOKO SEGER DAN RORO ANTENG Rudhi Soegiarto
CALYPTRA Vol. 4 No. 2 (2016): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (Maret)
Publisher : Perpustakaan Universitas Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (268.314 KB)

Abstract

Legenda Gunung Bromo yaitu Joko Seger dan Roro Anteng merupakan salah satu cerita rakyat Nusantara asal Jawa Timur, yang mulai tergeser oleh komik - komik asing. Berdasarkan survei yang dilakukan, banyak generasi muda yang tidak mengetahui cerita rakyat legenda gunung Bromo ini padahal banyak masyarakat yang pernah berwisata di gunung ini. Minat generasi muda untuk mengenal legenda gunung Bromo ini semakin berkurang karena terbatasnya media yang mengangkat kembali cerita rakyat ini, kurang maksimalnya penggunaan gambar yang menarik dan media yang interaktif sehingga terkesan membosankan. Dari permasalahan dan kebutuhan yang ada, dibuat sebuah motion comic untuk memperkenalkan dan memberikan pengalaman membaca komik digital secara interaktif kepada masyarakat. Motion comic ini dibuat dengan menggunakan adobe flash dan hasil akhir dari aplikasi ini dapat digunakan pada perangkat android. Pembuatan aset pada aplikasi ini mencakup gambar 2D yang dibuat menggunakan software sai, adobe photoshop, dan illustrator, video intro yang dibuat menggunakan software adobe after effect, dan beberapa software lain seperti adobe audition untuk editing sound dan pro tools mp9 untuk sample suara. Motion comic ini memungkinkan user untuk mengenal legenda Gunung Bromo ini dalam bentuk animasi komik sederhana, dan berinteraksi dalam motion comic ini. Motion comic ini telah melewati proses uji coba dan evaluasi dengan mengujicobakan aplikasi kepada target user serta melalui wawancara singkat dan membagikan kuesioner. Respon yang didapatkan positif, informasi dan visualisasi yang disajikan dalam motion comic ini sangat menarik bagi user, dan mendapatkan nilai - nilai moral yang baik. Diharapkan motion comic ini dapat menjadi salah satu solusi bagi generasi muda untuk semakin tertarik dalam mengenal dan memahami legenda gunung Bromo ini.