Michael Gilang Arif Wirawan
Jurusan Ilmu Ekonomi Fakultas Bisnis Dan Ekonomika Universitas Surabaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH REMITANSI ASING, PENANAMAN MODAL ASING, DAN IMPOR TERHADAP PERTUMBUHAN PRODUK DOMESTIK BRUTO INDONESIA PERIODE 1985-2015 Michael Gilang Arif Wirawan
CALYPTRA Vol. 7 No. 1 (2018): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September)
Publisher : Perpustakaan Universitas Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1265.781 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengaruh remitansi asing, penanaman modal asing, dan impor terhadap pertumbuhan produk domestik bruto. Objek yang digunakan dalam penelitian ini adalah negara Indonesia dengan periode waktu 31 tahun dari 1985 hingga 2015. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan metode regresi runtun waktu. Temuan dalam jangka panjang yang berhasil disimpulkan dari penelitian yang dilakukan menunjukan bahwa terdapat pengaruh signifikan dan positif pada remitansi asing, pengaruh signifikan dan positif pada penanaman modal asing, serta pengaruh signifikan dan negatif pada impor terhadap produk domestik bruto Indonesia periode 1985-2015. Temuan ini didukung oleh R. Faini (2002) yang menyatakan bahwa remitansi asing yang diterima suatu Negara mempengaruhi produk domestik bruto secara positif. Temuan mengenai penanaman modal asing didukung Barro (1995) yang menyatakan penanaman modal asing dapat mendorong pertumbuhan ekonomi dengan adanya teknologi serta transfer ilmu pengetahuan ke negara yang menjadi tujuan investasi. Sedangkan temuan mengenai impor didukung oleh Tahir (2014) yang menyatakan bahwa impor memiliki pengaruh negatif terhadap pertumbuhan produk domestik bruto.