Bambang Sugiantoro
UPN “Veteran”

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

MEMBANGUN APLIKASI KOMUNIKASI BERBASIS TEXT DENGAN TEKNOLOGI WINSOCK DAN UDP Bambang Sugiantoro
TELKOMNIKA (Telecommunication Computing Electronics and Control) Vol 3, No 2: August 2005
Publisher : Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/telkomnika.v3i2.1222

Abstract

Salah satu manfaat dari jaringan komputer yaitu sebagai media komunikasi antar pengguna dalam suatu jaringan komputer. Komunikasi berbasis text merupakan salah satu bentuk nyata dari komunikasi jenis ini yang sudah banyak dirasakan manfaatnya oleh pengguna komputer di seluruh dunia. Aplikasi pendukungnya pun sudah banyak beredar di pasaran, namun karena alasan kehandalan protokol, teknologi pengiriman paket datanya rata-rata menggunakan protokol TCP. Menurut model referensi OSI maupun TCP/IP Protocol Suite pada Transport Layer terdapat dua protokol, yaitu: TCP dan UDP. Maka, dirasa perlu untuk mencoba membangun aplikasi komunikasi berbasis text dengan memanfaatkan UDP sebagai protokolnya.            Metodologi pengembangan sistem yang digunakan adalah metode GRAPPLE. Perangkat lunak yang digunakan dalam membangun aplikasi ini adalah Microsoft Visual Basic 6.0 sebagai media implementasi dan bahasa pemrograman, perangkat lunak ini menyediakan semua references/library dan components yang dibutuhkan dalam pembangunan aplikasi ini. Inno Setup Compiler versi 4.20 sebagai media untuk pembuatan program instalasi aplikasi. Seperti kebanyakan aplikasi sejenis lainnya yang berjalan di sistem operasi Windows, aplikasi ini juga memanfaatkan teknologi WinSock, maka  aplikasi ini diharapkan mampu beroperasi di semua sistem operasi Windows.Input dan output textnya menggunakan RichTextBox, sehingga output textnya dapat disimpan ke dalam format rtf. Adanya tools Invite Friends dengan memanfaatkan Messenger Service dari Windows NT/2000/XP. Feature tambahan lainnya yaitu Pinger Tool sebagai salah satu implementasi dari ICMP, yang dapat digunakan untuk memeriksa apakah suatu komputer host dalam keadaan hidup atau tidak juga untuk membangkitkan traffic test antara dua komputer host.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN UNTUK PEMILIHAN PROGRAM STUDI PERGURUAN TINGGI Bambang Sugiantoro
TELKOMNIKA (Telecommunication Computing Electronics and Control) Vol 3, No 3: December 2005
Publisher : Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/telkomnika.v3i3.1235

Abstract

Banyaknya pilihan program studi di Perguruan Tinggi, faktanya tidak membuat calon mahasiswa dengan cepat dan mudah dapat memutuskan program studi yang akan diambilnya. Sistem Pendukung Keputusan sebagai suatu sistem interaktif berbasis komputer yang membantu pengambil keputusan melalui penggunaan data dan model-model keputusan untuk memecahkan masalah diharapkan dapat memberikan solusi untuk meningkatkan efektivitas dalam menghasilkan keputusan yang dapat diandalkan. Pada penelitian ini telah dibuat perangkat lunak berbasis web untuk membantu calon mahasiswa dalam menentukan pilihan program studi di perguruan tinggi yang sesuai dengan kemampuan akademis dan bakatnya. Metodologi yang digunakan dalam perancangan dan pembangunan SPK ini menerapkan ”System Development Life Cycle” atau daur hidup pengembangan sistem metode Waterfall. Website ini dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman web PHP, JavaScript dan database MySQL sedangkan untuk layout dan desain menggunakan software Macromedia Dreamweaver dan Adobe photoshop. Sistem Pendukung Keputusan ini diharapkan dapat membantu memecahkan masalah bagi calon mahasiswa yang kesulitan dalam menentukan atau memilih program studi yang sesuai dengan kemampuan akademis dan bakatnya dengan pemberian saran untuk pendukung keputusan.