Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

HUBUNGAN PEMBELAJARAN BERBASIS DARING MATA PELAJARAN KONSTRUKSI JALAN DAN JEMBATAN DENGAN PEMAHAMAN PESERTA DIDIK JURUSAN TEKNIK KONSTRUKSI DAN PROPERTI SMK N 1 KOTO XI TARUSAN Sony Mandala Putra; Revian Body
Jurnal Applied Science in Civil Engineering Vol 2 No 2 (2021): Jurnal Applied Science in Civil Engineering
Publisher : Teknik Sipil Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/asce.v2i2.167566

Abstract

Abstrak: Latar belakang penelitian, pembelajaran berbasis daring yang bisa menyebabkan tingkat pemahaman rendah karena penyampaian materi dan tugas-tugas yang diberikan guru kurang tepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pembelajaran berbasis daring mata pelajaran konstruksi jalan dan jembatan dengan pemahaman peserta didik jurusan teknik konstruksi dan properti SMK N 1 Koto XI Tarusan. Jenis penelitian ini tergolong pada penelitian kuantitatif jenis korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa XI Jurusan Konstruksi dan Properti SMK Negeri 1 Koto XI Tarusan, sampel penelitian ini mengambil 39 siswa dengan teknik sampel proportional random sampling. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dari nilai siswa dan penyebaran angket penelitian berupa link yang telah dibuat dengan google from yang kemudian dikirim melalui whatsApp. Teknik analisa data menggunakan uji korelasi pearson product moment. Berdasarkan hasil penelitian yang sudah dilakukan, maka dapat disimpulkan hubungan belajar daring dengan gambaran pemahaman peserta didik dikategorikan setuju, dengan nilai pembelajaran adalah tinggi dan terdapat hubungan pembelajaran berbasis daring mata pelajaran konstruksi jalan dan jembatan dengan pemahaman peserta didik jurusan teknik konstruksi dan properti SMK N 1 Koto XI Tarusan r= 0.397.