Randha Bugas Pratama
Universitas Negeri Padang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

TINJAUAN KELAYAKAN SARANA DAN PRASARANA WORKSHOP KAYU SMK NEGERI 1 PADANG BERDASARKAN PERMENDIKNAS NOMOR 40 TAHUN 2008 Randha Bugas Pratama; Iskandar G Rani
Jurnal Applied Science in Civil Engineering Vol 2 No 4 (2021): Jurnal Applied Science in Civil Engineering
Publisher : Teknik Sipil Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/asce.v2i4.273566

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan sarana dan prasarana workshop kayu SMK N 1 Padang berdasarkan Permendiknas Nomor 40 Tahun 2008. Penelitian ini memaparkan tentang keadaan nyata sarana dan prasarana pada workshop kayu SMK N 1 Padang yaitu meliputi luas ruangan, kelengkapan alat kerja kayu tangan, alat mesin dan alat kelengkapan praktek. Penelitian menggunakan metode survey dengan perhitungan kuantatif dan kualitatif deskriptif yang mengungkap kelayakan sarana dan prasarana workshop kayu SMK N 1 Padang. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini ialah dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Pada penelitian ini terdapat satu variabel yaitu kelayakan sarana dan prasarana workshop kayu di SMK N 1 Padang. Hasil penelitian menunjukan bahwa kelayakan sarana dan prasarana workshop kayu SMK N 1 Padang berdasarkan standar Permendiknas Nomor 40 Tahun 2008 tentang sarana dan prasana pendidikan di sekolah ialah (1) Ruangan workshop dengan skor 29,7% berada pada kategori tidak memenuhi standar; (2) Alat Tangan dengan skor 7,16% berada pada kategori tidak memenuhi standar; (3) Kelengkapan Alat dengan skor 0,03125% berada pada kategori tidak memenuhi standar; (4) Alat Mesin dengan skor 72,21% berada kategori cukup memenuhi standar dan; (5) Perabotan dengan skor 94,29% berada pada kategori memenuhi standar.