This Author published in this journals
All Journal Jurnal Real Riset
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KIMIA PADA MATERI KIMIA UNSUR DENGAN MENGGUNAKAN MODEL INSIDE OUTSIDE CIRCLE DI KELAS XII MIPA 4 SMA NEGERI 2 SIGLI PIDIE TAHUN PELAJARAN 2019/2020 MAHDALENA MAHDALENA
Jurnal Real Riset Vol 2, No 2 (2020): Edisi Khusus 2020
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Jabal Ghafur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47647/jrr.v2i2.84

Abstract

PTK dengan Judul Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Kimia pada Materi Kimia Unsur dengan Menggunakan Model Inside Outside Circle di Kelas XII MIPA 4 SMA Negeri 2 Sigli Pidie Tahun Pelajaran 2019/2020. Tujuannya untuk mengetahui upaya dalam meningkatkan hasil belajar kimia pada materi kimia unsur dengan menggunakan model inside outside circle di kelas XII MIPA 4 SMA Negeri 2 Sigli Pidie Tahun Pelajaran 2019/2020. sedangkan yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini bagaimankah upaya dalam meningkatkan hasil belajar kimia pada materi kimia unsur dengan menggunakan model inside outside circle di kelas XII MIPA 4 SMA Negeri 2 Sigli Pidie Tahun Pelajaran 2019/2020?. untuk memperoleh data penulis menggunakan teknik tes dan non tes. setelah data terkumpul penulis mengolah dan menganalisis data dengan cara membandingkan hasil observasi dan tes pada siklus I dan siklus II. Berdasarkan hasil pelaksanaan penelitian tindakan kelas dapat disimpulkan, bahwa peningkatan nilai rata- rata yaitu 47,8 pada kondisi awal menjadi 72,1 pada siklus I dan menjadi 83,2 pada siklus II. Nilai rata-rata siklus I meningkat 24,2% dari kondisiawal, nilai rata-rata siklus II meningkat 11,1% dari siklus I. Peningkatan nilai rata-rata kelas secara keseluruhan sebesar 35,3. Sedangkan ketuntasan belajar pada siklus I ada peningkatan sebesar 30% dari kondisi awal, siklus II meningkat 30% dari siklus I. Ketuntasan keseluruhan menjadi 70%.