Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Strategi Program Top Stock 1 Dalam Menyajikan Konten Berita Ekonomi Di IDX Channel Indriani Salko; Dedy Zebua
Jurnal Ilmiah Komunikasi (JIKOM) STIKOM IMA Vol 11 No 02 (2019): Jurnal Ilmiah Komunikasi Volume 11 No 02 Juli 2019
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Indonesia Maju

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38041/jikom1.v11i02.82

Abstract

Program Top Stock 1 adalah sebuah program buletin berita teraktual tentang performa bisnis dari emiten setiap harinya yang membahas mengenai isu isu ekonomi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana strategi program Top Stock 1 dalam menyajikan konten berita ekonomi di IDX Channel. Metode penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan desain deskrisptif dan menggunakan pendekatan observasi dimana data yang digunakan adalah data primer dari hasil pengamatan, wawancara, dan studi dokumentasi serta data sekunder dengan tinjauan studi kepustakaan untuk mempertajam teori. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa strategi produksi program Top Stock 1 dalam menyajikan berita ekonomi di IDX Channel terbagi menjadi tiga tahap yaitu pra produksi yang dimulai dari proses penemuan ide, proses perencanaan, dan proses persiapan, lalu ada tahap produksi yang dilakukan setelah persiapan yang dilakukan sudah matang dalam tahap pra produksi, lalu tahap pasca produksi yang merupakan proses evaluasi untuk mengetahui perkembangan dari program yang telah berjalan.
Fitur Video on Demand sebagai Program Kampanye Public Relations Aplikasi RCTI+ Chairul Hadi; Dedy Zebua; Tri Yulistyarani
Jurnal Ilmiah Komunikasi (JIKOM) STIKOM IMA Vol 14 No 01 (2022): Jurnal Ilmiah Komunikasi Vol. 14 No. 01 Maret 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Indonesia Maju

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38041/jikom1.v14i01.230

Abstract

Rcti+ merupakan anak perusahaan yang bergerak dibidang streaming digital yang berada dibawah naungan MNC Group yang berkantor pusat di Mnc Studios Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Sebagai bentuk kampanye public relations dan upaya mensosialisasikan Aplikasi Streaming Digital Rcti+ menawarkan Fitur Video On Demand sebagai sarana pemilihan tayangan sesuai peminatan. Penelitian ini dilakukan untuk mencari tahu bagaimana Strategi Kampanye Public Relations Aplikasi Rcti+ Dalam Mensosialisasikan Aplikasi Streaming Digital melalui Fitur Video On Demand. Jenis penelitian yang penulis lakukan adalah deskriptif kualitatif. Dalam penelitian ini penulis menggunakan teori Corporate Campaign Theory, dan Teori AIDDA sebagai dasar pemasaran kampanye. Dengan menggunakan metode wawancara langsung dengan 3 (tiga) orang narasumber yang mana diantaranya adalah General Manajer Rcti+ , Section Head Division Planning , dan Tim Corsec Media Relation. Adapun hasil dari penelitian ini adalah tim Rcti+ menjadikan Fitur Video On Demand sebagai program unggulan dan sarana kampanye untuk mensosialisasikan Aplikasi Rcti+ Streaming Digital kepada masyarakat. Hal ini dibuktikan dengan Media Relations dalam mensosialisasikan di Video On Demand Rcti+ di Media Grup maupun diluar Media grup.