This Author published in this journals
All Journal AKTUAL
Basuki Sri Rahayu
S1 Manajemen STIE AUB SURAKARTA

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH BUDAYA ORGANISASI, DISIPLIN KERJA DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI BADAN PENDAPATAN PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH (BPPKAD) KOTA PURWODADI Kun Satyo Bagaskoro; Basuki Sri Rahayu
AKTUAL Vol 4, No 2 (2019): December
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi, disiplin kerja dan komitmen organisasi terhadap kinerja pegawai badan pendapatan pengelolaan keuangan dan aset daerah (BPPKAD) kota purwodadi. Penelititan  ini  dilakukan  dengan  metode  kuesioner terhadap 70  responden  pegawai  badan  pendapatan pengelolaan keuangan dan aset daerah (BPPKAD) Kota Purwodadi yang diperoleh dengan menggunakan teknik pemgambilan sampel yaitu sensus. Analisis yang digunakan: Uji Validitas dan Reliabilitas, Uji Asumsi Klasik, Uji Hipotesis, Regresi Linier Berganda, Uji t, Uji F, dan Uji Koefeisien Determinasi (R2). Hasil uji regresi linier berganda menunjukkan bahwa variabel budaya organisasi dan komitmen organisasi berpengaruh positif sedangkan variabel disiplin kerja berpengaruh negatif terhadap variabel kinerja pegawai di pegawai Badan Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) kota Purwodadi. Hasil uji t menunjukkan bahwa variabel budaya organisasi dan komitmen organisasi berpengaruh signifikan sedangkan variabel disiplin kerja berpengaruh tidak signifikan. Hasil uji F menunjukkan bahwa variabel budaya organisasi, disiplin kerja dan komitmen organisasi secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai di pegawai Badan Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) kota Purwodadi. Hasil uji koefisien determinasi (R2), didapatkan hasil sebesar 0,377 artinya variabel independen (budaya organisasi, disiplin kerja dan komitmen organisasi) memberikan konstribusi sebesar 37,7% terhadap kinerja pegawai Badan Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) kota Purwodadi, sedangkan sisanya 62,3% dipengaruhi oleh faktor lain diluar variabel yang diteliti misalnya kepemimpinan, motivasi pegawai, kompetensi, komunikasi, lngkungan kerja dan lain sebagainya yang tidak dapat dijelaskan dalam penelitian ini.