Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

RANCANG BANGUN WEB SERVICE API APLIKASI SENTRALISASI PRODUK UMKM PADA UPTD PLUT KUMKM PROVINSI LAMPUNG Prasetyo Bella Ramadhanu; Adhie Thyo Priandika
Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Vol 2, No 1 (2021): Volume 2 No. 1 Maret 2021
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jtsi.v2i1.609

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk membuat sebuah aplikasi atau sistem yang dapat melakukan sentralisasi produk-produk yang dihasilkan atau dijual oleh UKM yang ada di provinsi Lampung. Sebelumnya UKM mencari bahan baku sangat sulit dikarenakan jarak yang jauh serta informasi yang sangat kurang tentang persebaran UKM yang menjual bahan baku tersebut. Lokasi penelitian di UPTD PLUT KUMKM Provinsi Lampung yang merupakan wadah pemerintah untuk melakukan pembinaan bagi UKM. Untuk membuat aplikasi ini menggunakan metode Web Service API, yang akan menghubungkan antara website dengan android mobile. Untuk metode pengembangan sistem menggunakan metode Extreme Programming yang dimana website akan dikembangkan dengan menggunakan Bahasa pemrograman PHP, framework PHP Laravel, VUE JS, Java dan database MySQL. Untuk melakukan sentralisasi produk, maka dilakukan penyeleksian produk berdasarkan kategori yang ditetapkan. Pengujian terhadap aplikasi sentralisasi ini menggunakan ISO 9126 yang menguji aspek functionality dan aspek usability. Hasil dari pengujian Functionality menghasilkan nilai sebesar 96,67% dengan kesimpulan diterima secara kelayakan fungsi oleh pengguna, terakhir adalah pengujian Usability dihasilkan nilai sebesar 95,4% dengan kesimpulan secara penggunaan sudah sangat layak.
SISTEM INFORMASI LOCATION BASED SERVICE SENTRA KERIPIK KOTA BANDAR LAMPUNG BERBASIS ANDROID Bayu Pratama; Adhie Thyo Priandika
Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Vol 1, No 1 (2020): Volume 1 No. 1 Juni 2020
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jtsi.v1i1.237

Abstract

Sentra keripik merupakan usaha kecil yang banyak sekali dijumpai di daerah Bandar Lampung. Wisatawan memanfaatkan media sosial seperti website sentra keripik atau pun google maps dalam proses pencarian lokasi. Setelah mengetahui lokasi tersebut, wisatawan dapat menuju lokasi berdasarkan google maps yang didapatkan dari website tersebut. Selain itu, cara lain untuk mendapatkan informasi lokasi sentra keripik biasanya mengandalkan informasi dari warga sekitar. Oleh sebab itu, pencarian lokasi sentra keripik dapat di tunjang dengan memanfaatkan teknologi informasi sebagai pendukung dalam proses pencarian lokasi yang dapat di tempuh dengan jarak yang lebih dekat. Berdasarkan permasalahan tersebut, penelitian ini membahas tentang sistem informasi location based service sentra keripik berbasis android menggunakan algoritma A*. Hasil penelitian ini dapat memberikan kemudahan bagi wisatawan dari dalam maupun luar bandar lampung dalam mencari lokasi sentra keripik yang ada di kota bandar lampung. Selain itu juga dapat mempermudah wisatawan dalam mencari sentra keripik dengan jarak terdekat dari lokasi menggunakan algoritma A*. Produk-produk keripik apa saja yang di jual di setiap sentra keripik juga dapat dilihat melalui aplikasi ini.
ANALISIS MARKET BASKET UNTUK MENENTUKAN ASOSSIASI RULE DENGAN ALGORITMA APRIORI (STUDI KASUS: TB.MENARA) Imroatun Qoniah; Adhie Thyo Priandika
Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Vol 1, No 2 (2020): Volume 1 No. 2 Desember 2020
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jtsi.v1i2.368

Abstract

Abstrak Market Basket Analysi didefinisikan sebagai itemset yang dibeli secara bersamaan oleh pelanggan dalam suatu trasnsaksi selain itu juga digunakan untuk menganalisis pola benlanja konsumen.Dengan memanfaatkan data transaksi penjualan yang diolah untuk mendapkat informasi dari data transaksi tersebut.TB. Menara merupakan salah satu bisnis yang bergerak dalam bidang penjualan bahan bangunan serta alat pertukagan yang beralamatkan di punggur,lampung tengah.Toko ini belum mengetahui pola belanja konsumen dalam keranjang belanja. Algoritma yang digunakan yaitu algoritma apriori karena algoritma ini mengurangi jumlah kandidat itemset pada awal. Dari hasil penelitian ini ditemukkan barang yang paling laku terjual untuk 1-itemset yaitu semen holcim sebesar 48%. Item untuk 2-itemset yaitu keramik dan semen holcim sebesar 19%. Assosiasi rule yaitu Ketika konsumen membeli Karet Asbes maka akan membeli Asbes dengan nilai confidence 94%,Ketika konsumen membeli Asbes maka akan membeli Paku Payu dengan nilai confidence 88%,Ketika konsumen membeli lis Keramik maka akan membeli keramik dengan nilai confidence 89%,Ketika konsumen membeli asbes maka akan membeli karet asbes dengan nilai confidence 92% Kata Kunci:Data Mining,Market Basket Analysis,Association Rule,Algoritma Apriori,Rapid Miner