Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

NEO-MODERNISME DALAM PERSPEKTIF PEMIKIRAN NURCHOLIS MADJID Muhsin, MA
Al-MURSALAH Vol. 2 No. 1 Januari - Juni 2016
Publisher : STAI Tapaktuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kajian ini dilatarbelakangi oleh banyaknya kritikan akhir-akhir ini tentang pemikiran neo-modernis. Di sisi lain, neo-modernisme ini juga mendapat sambutan di kalangan intelektual yang tumbuh dari kalangan modernis, karena ia mengandung agenda-agenda pemikiran yang mencoba memadukan cita-cita liberal progresif. Pada satu sisi gerakan ini menawarkan modernisme Islam yang paling terbaru, namun bila tidak dikaji secara lebih mendalam ia akan kehilangan makna. Dalam kajian ini, lebih difokuskan pada bagaimana pola pemikiran Nurcholis Madjid tentang neo-modernisme. Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian content analisis, dengan menggunakan pendekatan histories-filosofis dengan melakukan interpretasi. Hasil kajian menunjukkan bahwa (1) Modernisasi dalam pandangan Nurcholis Madjid merupakan proses berpikir dan bekerja secara maksimal yang sesuai dengan Sunatullah (hukum Ilahi), sebab dengan memahami hukum yang berlaku di alam ini, maka akan melahirkan ilmu pengetahuan yang diperoleh melalui rasionya, sehingga akan menjadi manusia yang rasional yakni manusia yang mampu memperoleh daya guna yang maksimal untuk memanfaatkan alam ini bagi kehidupannya; (2) Sekularisasi dalam pandangan Cak Nur adalah suatu konsep yang tujuannya untuk mendinamiskan nilai-nilai yang sudah semestinya bersifat duniawi di samping melepaskan umat Islam dari kecenderungan untuk meng-ukhrawikannya.  Kata Kunci : neo-modernisme, Nurcholis Madjid
PENGEMBANGAN PROFESIONALISME GURU DALAM MENGHADAPI ERA GLOBALISASI DAN INFORMASI Muhsin, MA
FITRA Vol 1, No 2 (2015): Vol. 1 No. 2 Juli - Desember 2015
Publisher : STAI Tapaktuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kemerosotan pendidikan yang terjadi saat ini, lebih disebabkan oleh kurangnya profesionalisme guru. Karena itu, peningkatan profesionalisme guru di masa depan perlu mendapat perhatian yang serius. Sebenarnya, profesionalisme guru bukan hanya sekedar penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi beserta strategi penerapannya, tetapi lebih merupakan suatu sikap (attitude) dan tingkah laku yang dipersyaratkan. Guru profesional adalah guru yang mampu menguasai terhadap landasan pendidikan (tujuan pendidikan, mengetahui fungsi sekolah di masyarakat, dan mengenal prinsip- prinsip psikologi pendidikan), mampu merancang program pembelajaran, menguasai materi/ bahan ajar, menguasai metode dan strategi pembelajaran serta kemampuan menyusun perangkat penilaian hasil belajar dalam pembelajaran. Adapun strategi yang dapat dikembangkan dalam peningkatan profesionalisme guru dapat dilakukan dengan melalui lokakarya, pelatihan, seminar, penataran, penyetaraan, beasiswa untuk pendidikan lanjut, program orientasi, bantuan kelompok kerja guru (KKG)  dan kelompok guru mata pelajaran (MGMP) dan menambah pendapatan guru yang lebih layak. Ke depannya, dalam peningkatan profesionalime guru, perlu adanya kerja sama yang baik antara LPTK, madrasah/sekolah, PGRI dan masyarakat.  Kata Kunci: Pengembangan, Profesionalisme Guru, Era Globalisasi