Yusuf Effendi
Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pola Asuh dan Aktualisasi Diri: Suatu Upaya Internalisasi Konsep Humanistik dalam Pola Pengasuhan Anak Yusuf Effendi
SOSIOHUMANIORA: Jurnal Ilmiah Ilmu Sosial dan Humaniora Vol 6 No 2 (2020): Agustus 2020
Publisher : LP2M Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30738/sosio.v6i2.6781

Abstract

Pola asuh merupakan metode yang digunakan oleh orang tua untuk mendidik, membimbing serta mencurahkan kasih sayang pada anak. Namun, tidak semua pola pengasuhan dapat membantu anak berkembang dengan baik. Pendekatan humanistik yang memiliki lingkup luas dalam mengkaji kebutuhan dapat menjadi solusi dalam menemukan pola pengasuhan yang tepat. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan studi kepustakaan untuk mengkaji serta mengintegrasikan konsep humanistik dalam pola pengasuhan anak. Penelitian ini menemukan bahwasanya konsep humanistik Abraham Maslow apabila diterapkan dalam pola pengasuhan dapat membantu anak mengembangkan potensi dengan baik sesuai dengan usia serta tugas perkembangan anak. Hal ini dikarenakan, dalam konsep humanistik pengkajian akan kebutuhan anak diperhatikan secara menyeluruh mulai dari aspek fisiologis hingga puncaknya aktualisasi diri. Keyword: Pola Asuh, Pendekatan Humanistik, Anak
KELUARGA DAN KETAHANAN PANGAN: SUATU TINJAUAN KONSEP PERTANIAN DOMESTIK INTEGRATIF BERWAWASAN LINGKUNGAN Yusuf Effendi
KELUARGA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Kesejahteraan Keluarga Vol 6 No 2 (2020)
Publisher : UNIVERSITAS SARJANAWIYATA TAMANSISWA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30738/keluarga.v6i2.8199

Abstract

Pangan merupakan kebutuhan dasar bagi setiap manusia yang pemenuhannya bergantung pada produksi hasil pertanian. Tuntutan pemenuhan produksi pertanian berdampak pada penggunaan pupuk kimia secara tidak teratur yang  berakibat pada penurunan produktivitas lahan pertanian. Oleh sebab itu penelitian ini bertujuan untuk mengenalkan satu konsep pertanian integratif dengan memnfaatkan beragam limbah rumah tangga sebagai bahan kompos yang digunakan sebagai pupuk untuk menyuburkan tanah pertanian di pekarangan rumah. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan pustaka (library research). Penelitian ini menemukan bahwasnya lahan pekarangan memiliki potensi yang besar dengan model pemanfaatan yang mudah untuk diterapkan oleh sebab itu perluasan pengetahuan terkait sistem pertanian domestik perlu dilakukan untuk meningkatkan efektifitas pemanfaatan lahan pekerangan rumah.