Y Windrawanto
Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Kristen Satya Wacana

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA SISWA KELAS IV SDN DUKUH 01 SALATIGA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN JIGSAW SEMESTER II TAHUN AJARAN 2015/2016 Sijum Sijum; Y Windrawanto
TRIHAYU: Jurnal Pendidikan Ke-SD-an Vol 2 No 3 (2016)
Publisher : Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (320.621 KB) | DOI: 10.30738/trihayu.v2i3.754

Abstract

Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dilakukan pada siswa kelas IV SDN Dukuh 01 salatiga Tahun Ajaran 2015/2016. Jumlah siswa sebanyak 34 orang terdiri dari 14 siswa laki-laki dan 20 siswa perempuan. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika menggunakan model jigsaw. Penelitian tindakan kelas (PTK) ini dilaksanakan sebanyak dua siklus. Dalam setiap siklus terdiri dari perencanaan, tindakan, observasi, evaluasi dan refleksi. Teknik pengumpulan data dengan cara observasi dan evaluasi. Instrumen pengumpulan data dengan lembar observasi dan tes tertulis pilihan ganda. Teknik analisis data dengan cara persentase untuk data kuantitatif (hasil belajar). Peningkatan hasil belajar siswa terjadi secara bertahap, dimana siswa yang mencapai ketuntasan sebelum tindakan hasil belajar siswa 44%, siklus I 68%, siklus II 88%. Hal ini menunjukan bahwa pembelajaran model jigsaw dapat meningkatkan hasil belajar matematika pada siswa kelas IV SDN Dukuh 01 Salatiga Tahun Ajaran 2015/2016.