Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap : 1) kontribusi secara simultan manajemen waktu belajar, manajemen lingkungan belajar di rumah, dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar; 2) kontribusi manajemen waktu belajar terhadap prestasi belajar siswa; 3) kontribusi manajemen lingkungan belajar di rumah terhadap prestasi belajar dan 4) kontribusi motivasi belajar terhadap prestasi belajar. Pengambilan sampel dengan menggunakan teknik total sampel dengan jumlah responden 146 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, untuk variabel manajemen waktu belajar, manajemen lingkungan belajar dan motivasi belajar, sedangkan prestasi belajar menggunakan teknik tes. Uji validitas menggunakan korelasi product moment dan reliabilitasnya menggunakan alpha Cronbach, sedangkan uji reliabilitas tes menggunakan split half. Analisis data menggunakan regresi ganda. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa ; 1) Secara simultan terdapat pengaruh yang positif signifikan manajemen waktu belajar, manajemen lingkungan belajar, motivasi belajar terhadap prestasi belajar; 2) Terdapat pengaruh positif signifikan manajemen waktu belajar terhadap prestasi belajar siswa; 3) Terdapat pengaruh positif signifikan manajemen lingkungan belajar di rumah terhadap prestasi belajar ; dan. 4) Terdapat pengaruh kontribusi motivasi belajar terhadap prestasi belajar.