Khabib Sholeh
Universitas Muhammaddiyah Purworejo

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS PUISI DENGAN METODE SIMPAN PINJAM PADA KELAS X SMA NEGERI 4 PURWOREJO TAHUN AJARAN2013/2014 Reza Atiqotus Syarifah; Khabib Sholeh; Bagiya Bagiya
SURYA BAHTERA Vol 7, No 1 (2019): Jurnal Surya Bahtera
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (77.015 KB)

Abstract

ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan:(1) pelaksanaan pembelajaran dalam upaya peningkatan kemampuan menulis puisi menggunakan metode simpan pinjam pada siswa kelas X SMA Negeri 4 Purworejo tahun ajaran 2013/2014; (2) pengaruh penggunaan metode simpan pinjam dalam peningkatan kemampuan menulis puisi pada siswa; (3) peningkatan kemampuan menulis puisi dengan metode simpan pinjam pada siswa. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang terdiri dari tahap penelitian, yaitu prasiklus, siklus I dan siklus II. Setiap siklus terdiri dari empat tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X SMA 4 Purworejo tahun ajaran 2013/2014. Dalam pengumpulan data ini menggunakan tehnik tes dan nontes. Untuk analisi digunakan tehnik kualitatif dan kuantitatif.  Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa (a) langkah-langkah proses pembelajaran menulis puisi  dengan Metode simpan pinjamadalah mengamati atau membaca puisi  dari kartu kata-kata, mengidentifikasi unsur-unsur instrinsik dalam puisi , berdiskusi unsur instrinsik puisi , dan mengembangkan puisi  sesuai dengan ide atau gagasan dari kartu kata kemudian merubah penyelesaian ceritanya. (b) Pengaruh Metode simpan pinjam terhadap aktivitas belajar siswa menjadi lebih bagus. Hal ini terbukti dengan meningkatnya presentase kesiapan (93,75%), keaktifan bertanya (87,5%), antusias siswa (93,75%), keaktifan membaca (81,25%), dan keaktifan berdiskusi (93,75%). (c) Berdasarkan analisis data penelitian peningkatan Kemampuan menulis puisi. Hal ini terlihat dari peningkatan nilai rata-rata siswa, pada tahap prasiklus mencapai 62,29 kemudian siklus I meningkat menjadi 74,22. Pada siklus II, nilai rata-rata menjadi 76,96. Kata kunci: kemampuan menulis puisi, metode simpan pinjam.