Muhammad Amin Habibi
Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Muhammadiyah Purworejo Jl. KH. Ahmad Dahlan 6 Purworejo 54111

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE, INTEGRITED, READING, AND COMPOSITION TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS TEKS NEGOSIASI PADA SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 BULUSPESANTREN TAHUN AJARAN 2017/2018 Muhammad Amin Habibi; Sukirno Sukirno; Nurul Setyorini
SURYA BAHTERA Vol 6, No 55 (2018): Jurnal Surya Bahtera
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (134.225 KB)

Abstract

Abstrak: Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan:  (1) pengaruh model CIRC (Cooperative, Integrited, Reading, and Compo­si­tion) terhadap motivasi siswa kelas X SMA Negeri 1 Buluspesantren; (2) pengaruh model CIRC terhadap kemampuan menulis teks negosiasi siswa kelas X SMA Negeri 1 Buluspesantren; (3) perbandingan kemampuan menulis teks negosiasi dengan model CIRC dan model konvensinal. Populasi dalam penelitian ini adalah SMA Negeri 1 Buluspesantren dan sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas X IPA 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas X IPA 2 sebagai kelas kontrol. Data penelitian diperoleh melalui tes untuk mengetahui kemampuan menulis teksnegosiasi siswa. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) model pembelajaran CIRC membuat siswa termotivasi dalam belajar. Hasil kuesioner pretest kelompok eksperimen sebelum menggunakan model pembelajaran CIRC menyatakan bahwa siswa ragu-ragu (56%) termotivasi dalam belajar, sedangkan hasil posttest siswa dalam kategori setuju (81%) bahwa siswa termotivasi dalam belajar, (2) terdapat pengaruh positif penggunaan model pembelajaran CIRC terhadap hasil menulis teks negosiasi siswa. Nilai rata-rata menulis teks negosiasi siswa kelompok eksperimen meningkat yaitu dari 64,10 menjadi 86,3. Hal tersebut terbukti setelah diperoleh uji t diperoleh nilai thitung>ttabel yaitu 15.147 > 0,349 hal tersebut menunjukan bahwa model pembelajaran CIRC berpengaruh terhadap kemampuan menulis teks negosiasi kelas eksperimen. (3) siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran CIRC hasilnya lebih baik dibandingkan dengan siswa yang diajar dengan menggunakan model konvensional. Nilai rata-rata posttest kelompok eksperimen yaitu 86,3 sedangkan nilai posttest kelas kontrol yaitu 70, 25 hal tersebut terbukti setelah perhitungan uji t diperoleh nilai thitung>ttabel yaitu 10.337 > 0,349 hal tersebut menunjukan bahwa perbedaan nilainya signifikan dengan nilai Sig. (2-tailed) 0,000. Kata kunci : model pembelajaran, CIRC, teks negoisasi, dan SMA.