Ina Khodijah
Universitas Bina Bangsa Banten

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : IKRA-ITH ABDIMAS

Perbaikan Aspek Hukum, Manajemen Dan Keuangan Pada BUMDes "Sukses Bersama" Asnawi Aswani; Encep Saefullah; Ina Khodijah
IKRA-ITH ABDIMAS Vol 5 No 3 (2022): IKRAITH-ABDIMAS Vol 5 No 3 November 2022
Publisher : Universitas Persada Indonesia YAI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37817/ikra-ithabdimas.v5i3.2223

Abstract

Mitra dalam Program Kemitraan Masyarakat Stimulus (PKMS) ini adalah Pemerintah Desa Pejaten dan pengelola Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) "Sukses Bersama" Desa PejatenKecamatan Kramatwatu Kabupaten Serang, Provinsi Banten. Tujuan kegiatan Pengabdian pada Masyarakat Program Kemitraan Masyarakat Stimulus (PKMS) ini adalah (1), Untuk pendampingan hukum berkaitan dengan legalitas hukum BUMDes dan untuk meningkatkan pemahaman hukum, (2) Untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mitra dalam pengelolaan manajemen usaha dan keuangan usaha yang baik dan benar melalui penerapan Ipteks, dan (3) Untuk meningkatkan peran BUMDes dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat, sehingga kesejahteraan masyarakat turut meningkat. Untuk mencapai tujuan tersebut tim pengabdi menyusun rencana kegiatan yang meliputi 4 (empat) tahap, yaitu tahap 1 analisis situasi dan kondisi mitra, tahap 2 persiapan dan transfer Ipteks, tahap 3 pelatihan dan pendampingan dan tahap 4 evaluasi dan keberlanjutan program. Dengan menggunakan metode kronologis, pelaksanaan kegiatan ini menghasilkan peningkatan Pengetahuan dan Pemahaman Hukum, peningkatan Pengetahuan dan Keterampilan mitra tentang pengelolaan Manajemen dan Keuangan BUMDes sebesar 83,33%.