Reza Maulana
Prodi Sistem Informasi, Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Alauddin Makassar

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Rancang Bangun Sistem Kendali Pola Hidup Sehat dengan Metode Intermittent Fasting Reza Maulana
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 3 No 2 (2018)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (400.4 KB) | DOI: 10.24252/insypro.v3i2.7220

Abstract

Rancang Bangun Sistem Kendali Pola Hidup Sehat dengan Metode Intermittent Fasting. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh orang yang kurang memahami pola hidup sehat, karena kurangnya pengetahuan tentang pola hidup sehat dengan metode Intermittent Fasting. Penelitian ini membuat aplikasi pola hidup sehat untuk perangkat mobile khususnya smartphone yang berbasis Android. Sehingga dengan memanfaatkan smartphone, pengguna dapat mengendalikan pola hidup sehat dengan metode intermittent fasting. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang dan membangun sebuah sistem aplikasi pengatur pola hidup sehat dengan metode Intermittent Fasting yang dapat memenuhi kebutuhan para peneliti dan orang yang ingin menerapkan pola hidup sehat.Pada penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan metode pengumpulan data yaitu observasidan wawancara. Adapun tools yang digunakan untuk merancang pola hidup sehat menggunakan Unified Modeling Language dan tools. Sedangkan bahasa pemrograman yang dipakai menggunakan bahasa pemrograman berbasis Java android serta pengujian aplikasi ini menggunakan metode Black Box. Dari penelitian ini menghasilkan perancangan dan aplikasi sistem kendali pola hidup sehat dengan metode Intermittent Fasting. Penelitian ini menghasilkan sistem yang dapat memilih info aplikasi, jam puasa, latihan dan log puasa. Adapun kesimpulan dari Rancang bangun sistem kendali pola hidup sehat dengan metode intermittent fasting ini penulis dapat membuktikan jika platform android dapat dimanfaatkan untuk diimplementasikan menjadi alat bantu dalam mendukung penggunanya menjalani pola hidup sehat menggunakan metode Intermittent FastingĀ