Sulaiman Sulaiman
Fakultas Hukum, Universitas Muhammadiyah Aceh, Banda Aceh, Aceh, 23245

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Hubungan Kepuasan Sistem Pembagian Jasa Pelayanan Jaminan Kesehatan Nasional dengan Kinerja Tenaga Kesehatan di Puskesmas Aceh Besar Afrida Yanti; Sulaiman Sulaiman; Vera Nazirah Arifin
Jukema (Jurnal Kesehatan Masyarakat Aceh) Vol 4, No 2 (2018): Jurnal Kesehatan Masyarakat Aceh (JUKEMA)
Publisher : Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37598/jukema.v4i2.643

Abstract

Latar Belakang: Kompensasi merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi kinerja pegawai. Jasa Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) merupakan salah satu kompensasi finansial yang diberikan kepada pegawai Puskesmas. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui hubungan tingkat kepuasan sistem pembagian jasa JKN dengan kinerja tenaga kesehatan di Puskesmas Kabupaten Aceh Besar. Metode: Penelitian ini bersifat deskriptif analitik dengan desain cross-sectional. Populasi dalam penelitian seluruh tenaga medis dan paramedis yang berkerja di Puskesmas Kabupaten Aceh Besar sebanyak 1.164 orang. Sampel dalam penelitian menggunakan rumus Slovin dengan total 81 sampel. Uji statistik menggunakan uji Chi-Square melalui program Stata versi 13. Hasil: Penelitian diperoleh 61,73% responden dengan kinerja baik, 44,44%  responden puas dengan sistem pembagian jasa JKN, berdasarkan umur 53,09% umur responden 36 tahun, 85,19% responden berjenis kelamin perempuan, 60,49%  responden dengan masa kerja 12 tahun, 50,62% responden berpendidikan menengah, dan 93,83% responden sudah menikah. Hasil analisis bivariat diperoleh kepuasan sistem pembagian jasa JKN (P-value 0,004), umur (P-value 0,001), jenis kelamin (P-value 0,305), masa kerja (P-value 0.001), pendidikan (P- value 0.001), dan status perkawinan (P-value 0,047). Kesimpulan: Berdasarkan hasil analisis multivariat dari 6 (enam) variabel independen maka variabel kepuasan pembagian jasa, pendidikan, dan masa kerja yang paling dominan berpengaruh terhadap kepuasan petugas kesehatan terhadap sistem pembagian jasa JKN.