Afryna Veronica
Faculty Of Cultural Studies, Universitas Sumatera Utara, Medan, Indonesia

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

SOCIAL CONTROL DI PERPUSTAKAAN PERGURUAN TINGGI BUNGA JAWA TIMUR Afryna Veronica
BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Jurusan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra, Universitas Negeri Malang (UM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (222.996 KB)

Abstract

Social Control merupakan suatu sistem yang mengajak, mendidik bahkan memaksa warga masyarakat untuk berperilaku sesuai dengan nilai dan norma sosial agar kehidupan masyarakat dapat berjalan dengan tertib dan teratur. Tujuan: Penelitian ini mengidentifikasi bagaimana social control dalam perspektif Perpustakaan Perguruan Tinggi Bunga. Metode: Menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode analisis studi kasus. Hasil: Kegiatan control di Perpustakaan Perguruan Tinggi Bunga yang dilakukan oleh pimpinan tidak sesuai dengan harapan para staf perpustakaan sehingga menimbulkan kontrol sosial. Namun kenyataannya, kontrol social yang berlangsung dinilai tidak cukup efektif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pihak universitas terkesan abai terhadap kondisi perpustakaan sehingga dapat disimpulkan kontrol sosial tidak terlalu mempengaruhi gaya kepemimpinan seorang pimpinan.Kata Kunci: kontrol sosial; perpustakaan perguruan tinggi; kinerja
PENDEKATAN KNOWLEDGE AUDIT DALAM ORGANISASI : STUDI KASUS PERUSAHAAN XYZ Afryna Veronica
IQRA`: Jurnal Ilmu Perpustakaan dan Informasi (e-Journal) Vol 14, No 2 (2020)
Publisher : UIN Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30829/iqra.v14i2.8058

Abstract

Knowledge Audit (KA) merupakan salah satu bagian penting yang tidak dapat dipisahkan dari Knowledge Management (KM). KA digunakan untuk proses pemeriksaan dan evaluasi sumber pengetahuan dalam organisasi. KA adalah teknik yang berguna untuk memantau manajemen pengetahuan tentang masalah kualitas seperti kelengkapan, efektivitas dan ketepatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi proses atau langkah pendekatan knowledge audit dalam suatu organisasi berdasarkan pendekatan tinjauan literatur yang sistematis terdiri dari sejumlah tahap dengan fokus pada pembentukan kerangka keseluruhan dan alat yang disesuaikan untuk audit pengetahuan. Dari hasil penelitian, ditemukan bahwa pendekatan sistematis untuk audit pengetahuan diajukan dan percobaan berhasil dilaksanakan di Perusahaan XYZ. Hasilnya menunjukkan bahwa pendekatan audit pengetahuan sistematis menghasilkan sejumlah manfaat yang mencakup identifikasi pengetahuan kritis dan rekomendasi selanjutnya dapat dioptimalkan untuk mengelola pengetahuan yang lebih baik di Perusahaan XYZ.