Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENENTUAN KALSIUM (Ca) DAN KALIUM (K) DALAM SEDIAAN RINGER LAKTAT SECARA MICROWAVE PLASMA ATOMIC EMMISION SPECTROSCOPY (MP-AES) Pur wadi
Analit: Analytical and Environmental Chemistry Vol 2, No 1 (2017): Analit: Analytical and Environmental Chemistry
Publisher : Universitas Lampung Jl. Prof. Dr. Sumatri Brojonegoro No.1 Bandar Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (518.013 KB) | DOI: 10.23960/aec.v2i1.2017.p

Abstract

Metode analisis penentuan kalsium (Ca) dan kalium (K) dalam sediaan ringer laktat secara MP-AES telah dikembangkan.  Penelitian dilakukan meliputi optimasi pump speed, plasma viewing position, nebulizer pressure, dan efek penambahan lantanum nitrat sebagai ion supressor.  Validasi metode analisis meliputi presisi, linearitas, Limit of Detection (LoD), Limit of Quantification (LoQ) dan akurasi metode analisis.  Hasil penelitian diperoleh presisi metode analisis dengan RSD 1,62 % dan 0,41 % masing-masing untuk kalsium dan kalium. Uji linearitas menunjukkan metode ini linear dengan koefisien korelasi (r) 0,997 untuk kalsium dan 0,998 untuk kalium. LoD untuk kalsium sebesar 0,05 mg/mL dan LoQ 0,17 mg/L, sedangkan LoD kalium sebesar 0,04 mg/mL dan LoQ 0,15 mg/mL. Uji akurasi metode dengan nilai trueness 100,22 % untuk kalsium dan 102,25% untuk kalium. Metode yang dikembangkan digunakan untuk menguji sampel yang beredar di pasaran.