Najma Atikah
Fakultas Komunikasi dan Bisnis, Universitas Telkom Jl. Telekomunikasi Jl. Terusan Buah Batu, Sukapura, Kec. Dayeuhkolot, Kota Bandung, Jawa Barat 40257

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS STRATEGI PEMASARAN MENGGUNAKAN METODE SWOT DAN QSPM (STUDI KASUS: RESTORAN RAMEN ABOY) Najma Atikah
Jurnal MEBIS (Manajemen dan Bisnis) Vol 6 No 1 (2021): Juli 2021
Publisher : UPN "Veteran" Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33005/mebis.v6i1.208

Abstract

Restoran Ramen Aboy merupakan usaha bisnis keluarga yang berada di Kota Cimahi. Tujuan penelitian adalah untuk mengidentifikasi dan menganalisis faktor internal dan faktor eksternal pada Restoran Ramen Aboy untuk melakukan pengembangan strategi pemasaran. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode SWOT dan Matriks Evaluasi Quantitative Strategic Planning Matrix (QSPM). Berdasarkan analisis SWOT dibentuk matriks IFAS dan EFAS dengan memperoleh skor sebesar 3,339 dan 3,198 menunjukkan restoran berada di kuadran 1 pada matriks IE, kemudian matriks SWOT memperoleh enam alternatif strategi yang akan diperhitungkan menggunakan matriks QSPM sebagai keputusan perumusan strategi pemasaran yang tepat. Sehingga diperoleh prioritas strategi berdasarkan analisis yaitu meningkatkan fasilitas serta membuat promosi produk yang menarik untuk mempengaruhi loyalitas konsumen dengan total STAS sebesar 6,773.