Evan Tripurnama
Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Hubungan antara Keterampilan Bermain Kartu Kata Bergambar dengan Kemampuan Kosa Kata pada Anak Usia Dini Evan Tripurnama
Jurnal Pendidikan Raudhatul Athfal Vol 2, No 2 (2019): Jurnal Pendidikan Raudhatul Athfal
Publisher : Jurusan Pendidikan Islam Anak Usia Dini UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15575/japra.v2i2.9728

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui realitas keterampilan bermain kartu kata bergambar, kosakata pada anak, dan hubungan antara keterampilan bermain kartu kata bergambar dengan kemampuan kosakata pada anak kelas A di RA Nurul Amal Kabupaten Bandung. Hipotesis penelitian ini adalah terdapat hubungan positif yang signifikan antara keterampilan bermain kartu kata bergambar dengan kemampuan kosakata pada anak. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analitik dengan teknik korelasi Product Moment. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi dan dokumentasi, dan pedoman lembar observasi. Hasil analisis data pada keterampilan bermain kartu kata bergambar berkategori cukup, ditunjukan oleh nilai rata-rata sebesar 2,83 termasuk kualifikasi berkembang sesuai harapan (BSH) karena berada pada interval 2,5–3,24. Realitas kemampuuan kosakata pada anak termasuk kategori cukup, diperoleh nilai rata-rata sebesar 2,82 termasuk kualifikasi berkembang sesuai harapan (BSH)  karena berada pada interval 2,5–3,24. Hubungan antara keterampilan kartu kata bergambar dengan kemampuan kosa kata anak, ditunjukan oleh harga koefisien korelasi sebesar 0,74. Nilai ini terletak pada interval 0,60- 0,79 yang berarti korelasi kuat. Selanjutnya hasil uji hipotesis diketahui bahwa thitung > ttabel (3,98 > 2,16). Dapat disimpulkan hipotesis alternatif (Ha) diterima dan hipotesis nol (Ho) ditolak. Artinya keterampilan bermain kartu kata bergambar dengan kemampuan kosakata pada anak memiliki hubungan yang signifikan.