This Author published in this journals
All Journal Lampuhyang
I Komang Gede Sudarsana
Stkip Agama Hindu Amlapura

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penerapan Quantum Learning untuk Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar Matematika Siswa SMP Negeri 1 Bebandem I Komang Gede Sudarsana
LAMPUHYANG Vol 1 No 1 (2010)
Publisher : Lembaga Penjaminan Mutu STKIP Agama Hindu Amlapura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47730/jurnallampuhyang.v1i1.96

Abstract

Penelitian ini merupakan jenis penelitian tindakan yang dilaksanakan dengan tujuan: (1) meningkatkan motivasi siswa dalam mempelajari matematika, (2) meningkatkan hasil belajar matematika siswa, dan (3) mendeskripsikan respon siswa terhadap penerapan quantum learning dalam pembelajaran matematika. Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas VIIID SMP Negeri 1 Bebandem Tahun Pelajaran 2009/2010 yang berjumlah 38 orang, terdiri dari siswa laki-laki 22 orang dan siswa perempuan 16 orang. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus. Data dikumpulkan dengan lembar observasi, tes hasil belajar, dan angket. Data yang terkumpul selanjutnya dianalisis secara deskriptif.Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan quantum learning dalam pembelajaran matematika dapat: (1) meningkatkan motivasi belajar siswa yaitu dari skor rata-rata 26,76 pada siklus I menjadi 28,97 pada siklus II dan keduanya termasuk dalam kategori tinggi, (2) meningkatkan hasil belajar matematika siswa, yaitu dari nilai rata-rata 71,84 pada siklus I menjadi 75,26 pada siklus II, dan (3) respon siswa terhadap penerapan quantum learning dalam pembelajaran matematika adalah sangat positif, dengan skor rata-rata 61,20. Berdasarkan hasil penelitian ini maka ketiga hipotesis tindakan yang diajukan dapat diterima, sehingga dapat disimpulkan bahwa penerapan quantum learning dalam pembelajaran matematika dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar matematika siswa serta respon siswa terhadap penerapan quantum learning dalam pembelajaran matematika adalah sangat positif.