Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendikripsikan students' perceptions toward Bilingual class in Bali province . persepsi siswa tentang kelas Bilingual di Provinsi Bali, (2) mendikripsikan teachers' perceptions toward Bilingual class in Bali province . persepsi guru tentang kelas Bilingual di Provinsi Bali, (3) mendikripsikan pengaruh dari persepsi siswa tentang kelas Bilingual di Provinsi Bali terhadap strategi belajar mereka, dan (4) mendikripsikan pengaruh dari persepsi guru tentang kelas Bilingual di Provinsi Bali terhadap strategi mengajar mereka.Temuan dari penelitian ini menjelaskan bahwa sebagian besar siswa dan guru memiliki persepsi positif terhadap kelas Bilingual. Hasil kuesioner yang dibagikan kepada siswa menunjukkan bahwa 5,6% siswa memiliki persepsi yang sangat positif terhadap kelas bilingual, 74,7% dari mereka memiliki persepsi positif, 18,7% dari mereka memiliki persepsi sedang, dan hanya 1% dari mereka memiliki persepsi negatif. Di sisi lain, hasil dari kuesioner dibagikan kepada para guru menunjukkan bahwa 8,3% guru memiliki persepsi yang sangat positif, 66,7% dari mereka memiliki persepsi positif, dan 25% dari mereka memiliki persepsi moderat. persepsi siswa dan guru terhdap kelas bilingual mempengaruhi strategi belajar dan mengajar mereka. Berdasarkan hasil dari reflektif jurnal dibagikan kepada siswa dan hasil wawancara yang dilakukan terhadap para guru, dapat dilihat bahwa siswa dan guru yang memiliki persepsi positif menggunakan strategi belajar dan mengajar yang lebih bervariasi.