Totok Yulianto
-

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Analisa Pengaruh Flange Angle, Toe Radius, dan Preparation Angle Terhadap Deformasi dan Tegangan Sisa pada Pengelasan Butt Joint dengan Kampuh Double V Ganda Menggunakan Metode Elemen Hingga Dimas Valditya Dewangga; Totok Yulianto
Jurnal Teknik ITS Vol 1, No 1 (2012)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (338.308 KB) | DOI: 10.12962/j23373539.v1i1.318

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui deformasi dan tegangan sisa akibat distribusi panas yang tidak merata selama proses pengelasan sampai pendinginan pada sambungan tumpul pada pelat datar dengan variasi flank angle, toe radius, dan preparation angle. Penelitian ini dilakukan dengan metode elemen hinigga dan validasi hasil dilakukan dengan experiment yang telah dilakukan oleh Higashida Y, Burk JD, dan Lawrence FV. Material untuk pengujian adalah ASTM A36 dengan kampuh V ganda. Semua analisa ditinjau saat suhu material sama dengan suhu ruang. Pemodelan dilakukan dengan memvariasi besaran flank angle (sudut mahkota), toe radius (radius kaki mahkota) dan preparation angle (sudut alur). Dari variasi yang dilakukan diperoleh pengelasan terbaik yang menghasilkan deformasi dan tegangan sisa terkecil yaitu pengelasan yang menggunakan sudut 20o pada variasi sudut mahkota, 2.5 milimeter untuk variasi radius kaki mahkota, dan sudut 40o untuk variasi sudut alur.
Tegangan Geser Pada Struktur Kapal Kontainer Dwi Qaqa Prasetyatama; Totok Yulianto
Jurnal Teknik ITS Vol 1, No 1 (2012)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (724.147 KB) | DOI: 10.12962/j23373539.v1i1.319

Abstract

Dalam penelitian ini, dilakukan analisa tegangan geser pada kapal kontainer Meratus Progress II. Analisa tegangan geser ini dilakukan dengan dua metode yang berbeda, yaitu metode perhitungan manual dan metode elemen hingga. Perhitungan manual dilakukan dengan menggunakan teori hull girder respon analysis, sedangkan metode elemen hingga dilakukan dengan pemodelan satu ruang muat pada program MSC Patran dengan input pembebanan berdasarkan regulasi Registro Italiano Navale (RINA) 2010 dan berdasarkan data perhitungan kapal yang telah dikelaskan oleh BKI. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui nilai tegangan geser antara metode elemen hingga dan metode perhitungan manual. Hasil analisa tegangan geser dari kedua metode tersebut selanjutnya dibandingkan dengan batas ijin tegangan geser yang diberikan oleh regulasi BKI. Dari hasil perhitungan manual, didapatkan tegangan geser maksimum sebesar 26,1 N/mm² akibat momen bending dan sebesar 26 N/mm² akibat torsi. Sedangkan dari hasil perhitungan metode elemen hingga didapatkan tegangan geser maksimum sebesar 103.3 N/mm². Dari hasil analisa tersebut, dapat disimpulkan bahwa tegangan geser pada konstrusi kapal kontainer Meratus Progress II memenuhi persyaratan klasifikasi BKI.
Analisa Perambatan Retak Pada Bagian Poros KM. Surya Tulus Akibat Torsi Dengan Metode Elemen Hingga Taufik Estu Raharjo; Soeweify Soeweify; Totok Yulianto
Jurnal Teknik ITS Vol 1, No 1 (2012)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (155.821 KB) | DOI: 10.12962/j23373539.v1i1.777

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui besarnya Intensitas Tegangan akibat cacat produksi yang menyebabkan perambatan retak. Penelitian ini dilakukan dengan metode elemen hingga dan validasi hasil dilakukan dengan membandingkan panjang retak hasil simulasi dengan panjang retak yang terjadi pada kasus sebenarnya. Material untuk pemodelan ini adalah Poros Antara yang mempunyai spesifikasi baja AISI 1045. Pemodelan dilakukan dengan memvariasi kecepatan putar dari gear box kapal pada 98 – 196 rpm. Dari variasi yang dilakukan, diketahui bahwa Intensitas tegangan pada 128 dan 165 rpm menyebabkan perambatan retak sebesar 186.7 mm.