Azizah Marwiana
STTN-BATAN

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Rancang bangun pemilih arus dan pewaktu pada pesawat sinar-X berbasis mikrokontroler AT89S51 Ferry Suyatno; Djiwo Harsono; Azizah Marwiana
Jurnal Forum Nuklir JFN Vol 5 No 2 November 2011
Publisher : BATAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (4337.684 KB) | DOI: 10.17146/jfn.2011.5.2.3335

Abstract

Telah dilakukan penelitian rancang bangun pemilih arus dan pewaktu pada pesawat sinar-X berbasis mikrokontroler AT89S51. Pesawat sinar-X adalah suatu alat yang digunakan untuk melakukan diagnosa medis dengan menggunakan sinar-X. Pada pengoperasian pesawat sinar-X perlu dilakukan pengaturan parameter yaitu tegangan tinggi (kV), arus tabung (mA) dan waktu paparan (s). Pemilih arus dan pengatur waktu pesawat sinar-X konvensional memiliki sedikit variasi dengan hasil pengaturan terbatas. Perekayasaan dilakukan untuk menambah jumlah variasi arus yang dapat digunakan dengan menggunakan mikrokontroler AT89S51 sebagai pengendalinya. Perekayasaan menghasilkan pemilih arus dan pengatur waktu yang memiliki leboh banyak variasi pilihan arus yaitu sebanyak 6 pilihan meliputi 50 mA, 60 mA, 70 mA, 80 mA, 90 mA dan 100 mA.