St Radiatul Adawiah Abidin
Universitas Muslim Indonesia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Aplikasi Augmented Reality Berbasis Android Untuk Media Pembelajaran Mengenal Rumah Adat Sulawesi Selatan St Radiatul Adawiah Abidin; Poetri Lestari L.B.; Irawati Irawati
Buletin Sistem Informasi dan Teknologi Islam Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Univeristas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3452.775 KB) | DOI: 10.33096/busiti.v1i1.674

Abstract

Rumah Adat merupakan bagian dari mata pelajaran Seni dan budaya pada kurikulum pendidikan sekolah dasar yang memperkenalkan tentang bagaimana rumah adat serta sejarahnya dimasa perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia, namun metode yang digunakan masih mengadopsi media pembelajaran bentuk gambar-gambar 2 dimensi, buku cetak yang masih minim. Hal tersebut menjadikan siswa tidak menyukai atau tidak berminat mempelajari / memperdalam mata pelajaran tersebut dikarenakan tidak menarik, cepat merasa bosan, dan membuat mengantuk di kelas, tidak bersemangat lagi. Dengan pemanfaatan Teknologi Augmented Reality Berbasis Android Untuk Media Pembelajaran Mengenal Rumah Adat Sulawesi Selatan ini, Selatan ini, akan menampilkan informasi berupa objek rumah adat Sulawesi Selatan dalam bentuk 3D Augmented Reality serta deskripsi sejarah singkat rumah adat Sulawesi Selatan tersebut sehingga dapat diperhatikan lebih detail dari berbagai sudut. Dari hasil pengujian yang dilakukan dengan metode black box, dapat disimpulkan bahwa aplikasi ini dapat berfungsi baik. Begitupun dari hasil uji kuesioner yang memperoleh persentase tertinggi sebesar 67% menyatakan sangat setuju. Oleh karena itu aplikasi ini memudahkan siswa sekolah dasar dalam memahami rumah adat tradisional Sulawesi Selatan, memiliki tampilan serta konten yang menarik serta tidak terlalu membutuhkan penyimpanan yang banyak.