Wilfridus Bambang Triadi Handaya
Unknown Affiliation

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PEMBANGUNAN APLIKASI SCHEDULED MAINTENANCE SYSTEM BERBASIS MOBILE UNTUK FIXED ASSET DI PT. ANGKASA PURA I (PERSERO) BANDARA ACHMAD YANI SEMARANG Gadhang Naraiswara; Wilfridus Bambang Triadi Handaya
Prosiding SNST Fakultas Teknik Vol 1, No 1 (2017): PROSIDING SEMINAR NASIONAL SAINS DAN TEKNOLOGI 8 2017
Publisher : Prosiding SNST Fakultas Teknik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (529.48 KB)

Abstract

Penelitian tentang pembangunan aplikasi Scheduled Maintenance System ini dibuat untuk memberikan solusi terhadap proses pemeliharaan fixed asset di PT. Angkasa Pura I (Persero) Semarang yang masih menggunakan cara manual. Aplikasi dapat digunakan untuk membantu pengguna (karyawan) dengan cara memindai ID yang akan ditempelkan pada masing-masing asset diakses dalam perangkat mobile yang digunakan oleh pengguna, dan juga dapat menerima notifikasi apabila asset dalam keadaan tidak normal. Teknologi yang digunakan untuk fungsi-fungsi tersebut adalah teknologi QR Code dan NFC, beserta fungsi reporting yang dapat digunakan untuk melaporkan kejadian yang dapat mengganggu kegiatan operasional perusahaan. Kegiatan penelitian difokuskan pada kegiatan perancangan dan pembangunan aplikasi, serta implementasi aplikasi Scheduled Maintenance System berbasis mobile. Perangkat lunak yang dibangun diharapkan dapat membantu dan menggantikan sistem pemeliharaan manual. Ada 2 sistem yang akan dirancang. Yang pertama aplikasi web untuk fungsi pengelolaan data master serta laporan bulanan yang dapat dilihat oleh pengguna yang berkepentingan. Untuk sistem yang kedua adalah berbentuk aplikasi mobile dengan basis sistem operasi android. Hasil akhir dari pembangunan aplikasi ini adalah adanya sistem yang memudahkan proses pemeliharaan terutama untuk mencegah terjadinya kerusakan asset yang berkepanjangan, mencatat riwayat asset, dan memberikan informasi kejadian yang mengganggu kegiatan operasional sehingga dapat segera diantisipasi.Kata kunci: fixed asset, maintenance, mobile application, NFC, QR Code 
Pembangunan Sistem Mobile Aplikasi Scholarship Kamajaya Gde Rama Vedanta Yudhistira; Dewi, Findra Kartika Sari; Wilfridus Bambang Triadi Handaya
Jurnal Informatika Atma Jogja Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Informatika Atma Jogja - November
Publisher : Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24002/jiaj.v5i2.10706

Abstract

The KAMAJAYA Scholarship Application Information System (ASOKA) website has notable shortcomings, including an unresponsive design and limited functionality that fails to meet all user needs. These issues make it less accessible on mobile devices and less popular among users. To address these challenges, the author proposes a mobile version of ASOKA, developed using Flutter. The mobile application retains the core features of the ASOKA website but is optimized for mobile devices and includes new features such as room schedule management, activity points tracking, and notifications to enhance user engagement. The study's findings indicate that the ASOKA mobile application is an effective alternative for managing KAMAJAYA Scholarship data. Moreover, the added features successfully address the unmet needs of scholarship recipients, while the notification system improves the speed and accuracy of information delivery. Situs Sistem Informasi Aplikasi Scholarship KAMAJAYA (ASOKA) memiliki kekurangan, seperti tampilan yang tidak responsif dan belum mengakomodasi seluruh kebutuhan pengguna, menyebabkan sulit digunakan pada perangkat mobile dan kurang diminati. Untuk mengatasi hal ini, penulis mengusulkan solusi berupa sistem ASOKA mobile yang dibangun menggunakan Flutter. Aplikasi ini memiliki fitur yang sama dengan situs ASOKA namun dirancang khusus untuk perangkat mobile, serta dilengkapi fitur baru seperti pengelolaan jadwal ruang, poin keaktifan, dan notifikasi untuk meningkatkan keterlibatan pengguna. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ASOKA mobile efektif sebagai alternatif untuk pengelolaan data pada KAMAJAYA Scholarship, dan fitur baru yang ditambahkan berhasil memenuhi kebutuhan penerima beasiswa yang belum terakomodasi oleh situs ASOKA. Notifikasi juga membantu pengguna mendapatkan informasi dengan lebih cepat dan akurat.  
Deteksi Website Phishing Menggunakan Teknik Machine Learning Lukito; Wilfridus Bambang Triadi Handaya
Jurnal Informatika Atma Jogja Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Informatika Atma Jogja - Mei
Publisher : Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24002/jiaj.v6i1.11538

Abstract

Phishing merupakan teknik penipuan yang memanfaatkan penyamaran sebagai entitas tepercaya untuk mencuri data sensitif. Metode deteksi berbasis machine learning, seperti XGBoost, Random Forest, dan Decision Tree, efektif dalam mengenali pola website phishing. Hasil penelitian menunjukkan bahwa XGBoost dengan hyperparameter tuning memberikan akurasi tertinggi, yaitu 96%. Model ini kemudian diimplementasikan dalam web service menggunakan Flask atau FastAPI, sehingga pengguna dapat memeriksa URL secara real-time. Sistem juga dilengkapi mekanisme ekstraksi fitur, termasuk analisis URL, domain age, dan konten halaman, serta pelabelan otomatis untuk memudahkan pelatihan ulang model. Selain itu, integrasi dengan bot Telegram memperluas aksesibilitas, karena pengguna dapat melakukan deteksi phishing kapan saja melalui pesan instan tanpa batasan lokasi atau perangkat.