This Author published in this journals
All Journal FIKkeS
Findi Isak Sutrisno
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

HUBUNGAN ANTARA DIMENSI KONSEP DIRI DENGAN INTERAKSI SOSIAL PADA PENDERITA KUSTA DI RSUD KUSTA DONOROJO JEPARA Findi Isak Sutrisno
FIKkeS Vol 7, No 1 (2014): JURNAL KEPERAWATAN
Publisher : FIKkeS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (323.578 KB)

Abstract

Penyakit kusta merupakan salah satu penyakit menular, yang dapat menimbulkan masalah sangat komplek. Menurut World Health Organization (WHO, 2009) dalam Weekly Epidemiological Record bahwa di Indonesia ditemukan 21.538 kasus kusta. Azizah (2008) mengemukakan bahwa keberadaan penderita kusta pada umumnya masih dikucilkan masyarakat sekitar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dimensi konsep diri, interaksi sosial, dan hubungan dimensi konsep diri dengan interaksi sosial pada penderita kusta. Sampel berjumlah 33 responden menggunakan total sampling. analisis univariat menggunakan distribusi frekuensi atau dengan tabel distribusi, analisis bivariat menggunakan product moment person dan Rank Spearman. Hasil penelitian menunjukkan responden yang memiliki citra tubuh, ideal diri, harga diri, peran diri identitas diri dan interaksi sosial cukup sebanyak (60,6%; 78,8%; 60,6%; 63,6%; 72,7%; 63,6%), dan citra tubuh, ideal diri, harga diri, peran diri, identitas diri dan interaksi sosial baik sebanyak (39,4%; 21,2%; 39,4%; 36,4%; 27,3%; 36,4%). Hasil analisa data citra tubuh, ideal diri, harga diri, peran diri, identitas diri dengan interaksi sosial adalah (r = 0,757 p= 0,000, 95%), (r = 0,575 p= 0,000, 95%), (r= 0,738 p= 0,000, 95%), (r= 0,675 p= 0,000, 95%), (r = 0,885 p= 0,000, 95%). Kesimpulan penelitian ini adalah sebagian besar penderita kusta di RSUD Kusta Donorojo Jepara memiliki citra tubuh, ideal diri, harga diri, peran diri, identitas diri interaksi social yang cukup. Terdapat hubungan yang signifikan antara citra tubuh, ideal diri, harga diri, peran diri, dan identitas diri dengan interaksi sosial pada penderita kusta.Kata kunci: Pasien Kusta, Dimensi Konsep Diri, Interaksi Sosial.