Prabakti Endramawan
IKIP PGRI MADIUN

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN TRAINER INSTALASI LISTRIK PENERANGAN PADA MATA PELAJARAN INSTALASI LISTRIK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI SMK PGRI 1 MEJAYAN TAHUN PELAJARAN 2015/2016 Yudhistira Sukmawardana; Prabakti Endramawan; Agus Hariwibowo
JUPITER (JURNAL PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO) Vol 1, No 2 (2016)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (126.773 KB) | DOI: 10.25273/jupiter.v1i2.1019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar teknik instalasi tenaga listrik dengan menggunakan media pembelajaran trainer instalasi listrik penerangan pada siswa kelas XI L teknik instalasi tenaga listrik SMK PGRI 1 Mejayan. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas XI L Teknik instalasi tenaga listrik berjumlah 30 orang. Pelaksanaan penelitian dilakukan dalam 8 kali tatap muka pada dua siklus, siklus pertama dan siklus kedua yang terdiri atas tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap pengamatan dan tahap refleksi. Hasil penelitian menunjukan bahwa hasil belajar siswa mengalami peningkatan setelah dilakukan pembelajaran dengan menggunakan trainer instalasi listrik penerangan. Dari tes awal secara klasikal pada siklus pertama 83,33% meningkat menjadi 100% pada akhir siklus kedua.
PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS MULTIMEDIA INTERAKTIF VISUAL MACROMEDIA FLASH SEBAGAI MODULPERKULIAHAN MOTOR LISTRIK ARUS BOLAK BALIK Dimas Bagus Setioko; Prabakti Endramawan; Agus Hariwibowo
JUPITER (JURNAL PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO) Vol 1, No 2 (2016)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (42.071 KB) | DOI: 10.25273/jupiter.v1i2.1020

Abstract

Pembelajran dengan menggunakan media interaktif visual menggunakan animasi komputer memberikan kesempatan kepada peserta didik lebih aktif dan interaktif. Tujuan pembuatan ini menggunakan media macromedia flash player 8 adalah agar dapat memberikan kemudahan dalam penyampaian pembelajaran mata kuliah motor listrik arus bolak balik. Penelitian ini berbentuk penelitian kualitatif. Dari berbagai media pembelajaran yang berbasis multimedia visual., media menggunakan macromedia flash player 8 ini sangat diminati dan lebih menarik minat belajar. Salah satu peningkatan kualitas pembelajarn adalah dengan pemilihan strategi atau cara dalam penyampaian materi pembelajaran agar diperoleh peningkatan kompetensi belajar siswa. Salah satu cara penyampaiannya dengan menggunakan macromedia flash player 8 ini. Perkembangan teknologi juga dapat mendukung dan meningkatkan minat belajar, media pembelajaran ini dapat lebih menarik sehingga pemahaman mata kuliah motor listrik arus bolak balik lebih memahami.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN METODE PENDEKATAN BERBASIS AKTIFITAS PADA MATERI ARUS, TEGANGAN DAN TAHANAN LISTRIK DI SMK NEGERI 1 WONOASRI Prabakti Endramawan; Yoyok Teguh Prasetyo
JUPITER (JURNAL PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO) Vol 1, No 1 (2016)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (335.935 KB) | DOI: 10.25273/jupiter.v1i1.509

Abstract

Rendahnya keaktifan dan prestasi belajar siswa dalam mata pelajaran Dasar-dasar Elektronika merupakan masalah yang sering muncul dalam pembelajaran Dasar-dasar Elektronika. Hal ini dikarenakan metode pembelajaran yang digunakan guru kurang masih belum mampu membantu siswa dalam meningkatkan keaktifan dan prestasi belajarnya. Pembelajaran melalui metode pembelajaran CTL dapat membuat siswa lebih aktif dan kreatif dalam kegiatan belajar.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil peningkatan keaktifan dan prestasi belajar dasar-dasar elektronika dengan menggunakan metode CTL (Contextual Teaching and Learning). Subyek dari penelitian ini adalah siswa kelas VIII yang berjumlah 28 siswa terdiri dari 12 anak laki-laki dan 16 anakperempuan Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes formatif ,Tesdilaksanakan pada akhir siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada keaktifan siklus I 15,82, kemudian pada siklus II 20,78, dan pada tes formatif siklus I 75,35, kemudian pada siklus II 83,92.Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan melalui metode CTL (Contextual Teaching and Learning) , disimpulkan bahwa metode CTL dapat meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar siswa kelas VIII SMP PGRI Karangjati Ngawi 
PEMBUATAN TRAINER INSTALASI MOTOR 3 PHASE Jefri Sando Mala Putra; Prabakti Endramawan; Agus Hariwibowo
JUPITER (JURNAL PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO) Vol 1, No 2 (2016)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (316.003 KB) | DOI: 10.25273/jupiter.v1i2.1021

Abstract

Alat praktikum ini merupakan sarana untuk mempraktikan suatu percobaan dalam mata kuliah praktikum terutama tentang pengontrolan motor, dan pengendali motor. Peneliti melakukan penelitian ini bertujuan untuk mempermudah mahasiswa dalam memahami suatu rangkaian untuk menjalankan motor 3 phase. Motor induksi tiga fasa merupakan alat utama yang menggunakan energi listrik untuk menggerakkan mesin-mesin listrik. Dan motor ini merupakan motor listrik arus bolak-balik yang paling banyak digunakan dalam dunia industri. Hubungan star pada motor diperlukan untuk meminimalisir arus. Setelah arus turun dipindah ke hubungan delta untuk mendapat tegangan penuh. Kesimpulan dari tugas akhir ini adalah setelah dirancang dan di uji coba, maka alat praktikum pengendali motor 3 phase ini dapat digunakan untuk selain rangkaian/hubungan star delta saja melainkan bisa digunakan untuk rangkaian yang lain. Saran dari penulis adalah alat praktikum ini sebaiknya digunakan sebagai media pembelajaran untuk mata kuliah praktik instalasi instalasi motor 3 phase. Dan bagi peneliti lain apabila ingin mengembangkan alat ini dapat melakukan metode lain baik perancangan bentuk maupun perakitanya guna menghasilkan alat praktikum yang lebih baik