Hanafis Gunawan
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

APLIKASI MULTIMEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS PADA SMAN 2 KOTO XI TARUSAN MENGGUNAKAN BAHASA PEMOGRAMAN ANDROID Firdaus daus; Hanafis Gunawan
Jurnal Ilmiah Rekayasa dan Manajemen Sistem Informasi Vol 5, No 1 (2019): Februari
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/rmsi.v5i1.5881

Abstract

Saat ini teknologi smartphone telah berkembang pesat dengan berbagai macam sistem operasi dan salah satu yang sedang diminati masyarakat saat ini adalah Android. Android merupakan sistem operasi yang berbasis open source. Seiring dengan perkembangan dan kebutuhan teknologi saat ini setiap hal dapat dibuat menjadi lebih praktis dan menarik di ponsel berbasis android. Salah satunya adalah dalam dunia pendidikan seperti aplikasi pembelajaran yang berguna untuk meningkatkan motivasi belajar siswa seperti pembelajaran bahasa inggris. Aplikasi pembelajaran interaktif bahasa inggris dalam bentuk mobile merupakan solusi yang dapat menjawab kekurangan dari sistem pembelajaran yang sudah ada. Aplikasi ini mempunyai kelebihan yaitu pembelajaran bahasa inggris yang disuguhkan dengan aplikasi berbasis android sehingga pembelajaran menjadi fleksibel dan diharapkan mampu menarik perhatian siswa.Bahasa Inggris merupakan salah satu bahasa Internasional yang digunakan hampir di segala bidang kehidupan global. Bahasa Inggris juga telah menjadi bahasa dunia yang mendominasi era komunikasi untuk menghubungkan dan mentransfer ilmu ke seluruh dunia. Hal ini memberikan asumsi bahwa penguasaan bahasa Inggris merupakan kebutuhan yang sangat penting bagi masyarakat modern sekarang ini karena penguasaan terhadap bahasa Inggris memudahkan seseorang untuk memperluas pergaulannya di dunia internasional.