Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PROFIL PILIHAN KARIR ALUMNI FAKULTAS DAKWAH UIN SUNAN KALIJAGA Mokh. Sahlan
Jurnal Dakwah: Media Komunikasi dan Dakwah Vol 13, No 2 (2012)
Publisher : Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Sunan Kalijaga

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (84.745 KB) | DOI: 10.14421/jd.2012.13207

Abstract

Alumni memegang fungsi penting dalam memberikan masukan terhadap proses dan perbaikan perguruan tinggi. Alumni adalah aset yang dapat berfungsi sebagai pencitraan, dan pemberian nilai sehingga suatu perguruan tinggi dapat diperhitungkan posisinya di tengah-tengah masyarakat. Sehingga pada akhirnya akan mempengaruhi eksistensi dan kualitas dari institusi tersebut. Fakultas Dakwah memiliki tujuan menghasilkan alumni yang mempunyai kemampuan akademis dan profesional yang integratif dan interkonektif, beriman, berakhlak mulia, memiliki kecakapan sosial dan manjerial, berjiwa kewirausahaan dan rasa tanggung jawab sosial kemasyarakata, menghargai dan menjiwai nilai-nilai keilmuan dan kemanusiaan serta terbangunnya jaringan yang kokoh dan fungsional dengan alumni. Untuk merealisasikan tujuan tersebut pengejawantahannya dilakukan melalui proses belajar mengajar dengan menyajikan kurikulum yang sesuai dengan harapan stakeholder serta sesuai dengan standar kompetensi lulusan yang dianjurkan Sistem Pendidikan Nasional. Berdasarkan hal inilah karir profesional alumni Fakultas Dakwah  sesuai dengan harapan, yakni berkarya sesuai dengan bidang jurusannya masing-masing.