Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ACIL “APOTEKER CILIK”: UPAYA MEMBANGKITKAN EKSISTENSI PROFESI APOTEKER DAN SISTEM INTERPERSONAL EDUCATION PROFESI KESEHATAN SEJAK DINI Citra Maula Anidya; Azam Taufikurrakhman; Zhulkifli Akbar; Endang Sulistyowati Ningsih
Khazanah: Jurnal Mahasiswa Vol. VI, No. 1, Juni 2013
Publisher : Universitas Islam Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20885/khazanah.vol6.iss1.art4

Abstract

Apoteker Cilik (ACIL) merupakan sebuah gagasan sebagai upaya dalam membangkitkan eksistensi profesi Apoteker secara lebih nyata. Eksistensi tersebut sangat berpengaruh pada masyarakat yang sampai saat ini masih dipandang sebelah mata. Apoteker adalah salah satu profesi kesehatan yang diakui keberadaaannya oleh UU Tenaga Kesehatan dan pemerintah. Brainding profesi apoteker melalui program Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) mulai diperkenalkan pada siswa Sekolah Dasar (SD) agar diketahui eksistensinya. Investasi yang dilakukan sejak dini lambat laun akan berkembang dan menjadi besar. Seperti halnya dokter di Sekolah Dasar yang diidentikkan dengan dengan Dokter Kecil, Apoteker Cilik pun kedepannya akan lebih maju dan dapat membesarkan nama profesi apoteker. Praktik pelaksanaan interpersonal education dapat digunakan sebagai media untuk melakukan kerja sama antar profesi dalam skala kecil. Kemampuan inrepersonal tersebut meliputi kemampuan seseorang untuk mendukung orang lain, memberi dan menerima kritik yang membangun, serta kemampuan bernegosiasi. Oleh karena itu, adanya ACIL sebagai upaya membangkitkan eksistensi profesi apoteker dan international education antar profesi kesehatan sejak dini khususnya di kalangan siswa Sekolah Dasar sangat mendukung guna peningkatan derajat kesehatan masyarakat.