Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Implementasi Splunk dalam Membangun Security Information and Event Management Berdasarkan Log Firewall (studi kasus: Jaringan UII) Wahluf Abidian; Mukhammad Andri Setiawan
AUTOMATA Vol. 2 No. 1 (2021)
Publisher : AUTOMATA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Universitas Islam Indonesia adalah salah satu perguruan tinggi yang berkomitmen meningkatkan teknologi informasi dengan mendirikan Badan Sistem Informasi atau disingkat BSI. UII saat ini sedang dalam tahap menerapkan teknologi enterprise. Salah satunya pada bidang keamanan, UII telah menerapkan Next-Generation Firewall (NGFW) yang merupakan teknologi mutakhir dari Firewall. Namun apabila hanya mengandalkan Firewall saja, maka hal belum dapat menjamin keamanan. Terlebih ternyata data yang dihasilkan oleh NGFW memiliki ukuran masuk dalam kategori big data. Data yang besar tentunya menyimpan informasi yang besar pula. Sebagai bentuk upaya untuk menambah pengamanan pada jaringan UII serta memanfaatkan data yang telah dimiliki. Maka peneliti mengusulkan sebuah penelitian yang bertujuan untuk memberikan gambaran apabila BSI UII melakukan implementasi sebuah teknologi yang dapat digunakan untuk melakukan orkestrasi dari data-data Log yang dihasilkan banyak perangkat, teknologi tersebut bernama Security Information and Event Management. Tentunya untuk mengimbangi teknologi enterprise yang ada, maka penulis mambawa tools yang merupakan next-generation dari SIEM yaitu Splunk. Dalam penelitian ini penulis akan mengolah data Log Firewall yang berasal dari NGFW menjadi sebuah dashboard dengan pendekatan Data Mining. Visualisasi pada dashboard akan berupa visualisasi cluster dan non-cluster. Selain itu juga akan diterapkan alert yang diintegrasikan dengan Both Telegram.
ANALISIS DAN PERANCANGAN APLIKASI PERLINDUNGAN HAK CIPTA DAN OTENTIKASI DOKUMEN MENGGUNAKAN TEKNIK ANALISIS KRIPTOGRAFI Erika Ramadhani; Wahluf Abidian
Journal of Appropriate Technology for Community Services Vol. 1 No. 2 (2020)
Publisher : Universitas Islam Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20885/jattec.vol1.iss2.art1

Abstract

Internet merupakan teknologi komunikasi antar perangkat jaringan yang tersebar dan terbesar didunia saat ini. Setiap tahun pengguna Internet semakin bertambah. Penambahan pengguna Internet berbanding lurus dengan penambahan jumlah data di Internet. Penggunaan terhadap data dari Internet sangatlah mudah dan lebih rentan terhadap kebebasan dalam pengaksesannya. Akibatnya, setiap dokumen yang sudah masuk ke dunia Internet akan berubah menjadi dokumen yang bebas bisa digunakan oleh siapa saja. Berdasarkan pada permasalahan tersebut, maka penulis melakukan perancangan pembuatan sistem yang mampu memberikan perlindungan hak cipta sekaligus menjaga keaslian dari dokumen tersebut walaupun dokumen tersebut sudah memasuki dunia Internet. Proses perancangan sistem akan menggunakan metode design thinking yang menghasilkan sebuah rekomendasi berupa model UI/UX. Metode perancangan ini akan menggunakan target dari pengguna dengan melihat apa kebutuhan yang diperlukan oleh pengguna. Sedangkan teknik analisis kriptografi digunakan untuk menginterpretasikan bagaimana sistem akan bekerja.