HUsnia Mucthar
Program Studi Pendidikan Kimia, Jurusan Pendidikan MIPA FKIP – Universitas Tadulako

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Tembaga(II) dan Kadmium(II) Terhadap Persen Ekstraksi Merkuri(II) Menggunakan Emulsi Membran Cair Tipe W/O Bersurfaktan Ganda dengan Benzoil Aseton Sebagai Pembawa Kation Baharuddin Hamzah; HUsnia Mucthar; Sitti Rahmawati
JURNAL KIMIA MULAWARMAN Vol 15 No 1 (2017)
Publisher : Jurusan Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jkm.v15i1.493

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang pengaruh tembaga(II) dan kadmium(II) terhadap persen ekstraksi merkuri(II) menggunakan emulsi membran cair tipe W/O bersurfaktan ganda dengan benzoil aseton sebagai pembawa kation. Kondisi optimum yang digunakan pada penelitian ini adalah sebagai berikut. Emulsi dibuat dengan menggunakan campuran surfaktan span-80 & span-20 = 2%, laju emulsifikasi = 2000 rpm selama 10 menit, rasio volume fasa membran/fasa internal = 1, konsentrasi HNO3 dalam fasa internal = 2M. Ekstraksi dilakukan terhadap larutan 30 ppm merkuri sebagai fasa eksternal dengan pH = 2 dan laju ekstraksi 300 rpm selama 10 menit serta rasio volume fasa eksternal/emulsi = 7, Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstraksi merkuri(II) dengan emulsi membran cair, relatif selektif terhadap tembaga(II) dan kadmium(II). Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa keberadaan tembaga(II) dan kadmium(II) hingga 30 ppm, menurunkan persen ekstraksi merkuri(II) berturut-turut 12,12% dan 11,74%.