Ulil Amriardi
Jurusan S1 Teknik Perkapalan, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISA HAMBATAN KAPAL IKAN TRADISIONAL CATAMARAN DI PERAIRAN CILACAP KARENA PERUBAHAN BENTUK LAMBUNG DENGAN PENDEKATAN LATTICE BOLTZMANN METHOD (LBM) Ulil Amriardi; Samuel Samuel; Muhammad Iqbal
Jurnal Teknik Perkapalan Vol 4, No 1 (2016): JANUARI
Publisher : Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (962.085 KB)

Abstract

Hambatan kapal catamaran lebih kompleks dibandingkan dengan hambatan kapal monohull, sehingga menarik perhatian dikalangan peneliti. Bentuk lambung yang berada dibawah garis air akan mempengaruhi karakteristik aliran fluida di sekitar kapal, sehingga menyebabkan hambatan kapal bertambah atau berkurang. Dalam pembuatan kapal ikan tradisional catamaran perlu diperhitungan bentuk lambung kapal yang dapat mengurangi hambatan kapal. Tujuan penelitian ini difokuskan untuk mencari bentuk lambung kapal dengan nilai hambatan terendah dibandingkan dengan model original setelah mengalami variasi perubahan bentuk lambung kapal dengan metode Lackenby transformation. Penelitian ini dilakukan dengan cara menganalisa dan menghitung hambatan total kapal dengan program CFD (Computational Fluid Dynamic) basic Lattice Boltzmann Method (LBM). LBM adalah sebuah metode yang digunakan untuk teknik simulasi fluida yang kompleks dan merupakan pengembangan dari persamaan Navier-Stokes. Didapatkan 8 model bentuk lambung yang baru dari bentuk lambung asli dengan korespondensi satu-satu parameter variasi sudut dan panjang entrance CSA. Berdasarkan hasil analisa dan perhitungan menggunakan CFD, dari 8 variasi bentuk lambung menunjukkan terdapatnya pengurangan hambatan total sebesar 4.12% lebih kecil dari model original yaitu pada model D. Penelitian ini menunjukkan hasil bahwa adanya perubahan bentuk lambung kapal dapat mengurangi hambatan total kapal.