Indrastono Dwi Atmojo
Departemen Teknik Sipil Jl.Prof.Ir. Soedarto, Tembalang Semarang. 50275

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PERENCANAAN STRUKTUR GEDUNG HOTEL CEMPAKA, KRANGGAN TEMANGGUNG Lentera Tiarasari; Mokhamad Rizky Tri Nugroho; Himawan Indarto; Indrastono Dwi Atmojo
Jurnal Karya Teknik Sipil Volume 6, Nomor 4, Tahun 2017
Publisher : Departemen Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (462.063 KB)

Abstract

Perencanaan Struktur Gedung Hotel Cempaka, Kranggan Temanggung ini dilakukan untuk mengetahui dimensi struktur utama apabila pembangunan gedung dilakukan dengan menggunakan metode konvensional. Gedung Hotel Cempaka, Kranggan Temanggung direncanakan dapat menjadi struktur tahan gempa. Pada perencanaan struktur tahan gempa diperlukan analisis beban gempa, pada gedung Hotel ini diggunakan metode respon spektrum yang merupakan analisis dinamik. Berdasarkan Kriteria Desain Seismik (KDS) gedung Hotel Cempaka ini menggunakan Sistem Rangka Pemikul Momen Khusus (SRPMK) karena mempunyai tipe D. Analisis struktur dalam perencanaan gedung ini berdasarkan pada Tata Cara Perencanaan Ketahanan Gempa Untuk Struktur Bangunan Gedung dan Non Gedung (SNI 1726:2012) dan Persyaratan Beton Struktural untuk Bangunan Gedung (SNI 2847:2013) dengan menggunakan program struktur untuk mengetahui periode getar struktur dan gaya-gaya dalam yang bekerja pada struktur tersebut. Material beton yang digunakan mempunyai mutu 30 MPa, sedangkan mutu baja tulangan diggunakan 400 MPa untuk Tulangan utama dan 240 MPa untuk tulangan sengkang serta plat. Berdasarkan hasil penyelidikan tanah untuk Gedung Hotel Cempaka Kranggan pondasi yang digunakan berjenis tiang pancang dengan dimensi 400 x 400 mm dan memiliki panjang 10 m dengan menggunakan perhitungan rumus Bagemann.  
PERENCANAAN FLY OVER SIMPANG PELABUHAN PANJANG BANDAR LAMPUNG DENGAN PC-U GIRDER Bagus Fadhil Khairi; Johan Elbert A; Himawan Indarto; Indrastono Dwi Atmojo
Jurnal Karya Teknik Sipil Volume 6, Nomor 4, Tahun 2017
Publisher : Departemen Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (400.565 KB)

Abstract

Perkembangan sosial dan ekonomi di Kecamatan Panjang Bandar Lampung Provinsi Lampung akan menyebabkan mobilitas penduduk sekitar menjadi sangat tinggi untuk memenuhi kebutuhan mereka. Tingginya mobilitas penduduk di sekitar ditambah dengan adanya persimpangan antara dua jalan menyebabkan kemacetan. Untuk mengatasi kemacetan pada jalan Yos Sudarso kecamatan Lampung Provinsi Bandar Lampung dilakukan dengan pembangunan jalan layang (fly over). Jalan layang ini memiliki bentang 35.8 m, memiliki lebar jalan 14.1 m terbagi menjadi 2 lajur lalu lintas dengan masing-masing lebar lajur lalu lintas 3.5 m dan lebar masing-masing trotoar pada sisi kanan dan kiri jalan layang 1 m. Konstruksi atas dari jalan layang terdiri dari : pelat lantai, balok diafragma, deck slab, dan balok prategang. Sedangkan konstruksi bawah terdiri dari : abutment, pilar dan pondasi. Bangunan pelengkap terdiri dari elastomeric bearing, pelat injak dan wingwall. Konstruksi pelat lantai terbuat dari beton bertulang dengan tebal 20 cm. balok diafragma menggunakan beton bertulang dengan ukuran tebal 20 cm tinggi 950 cm. Terdapat dua tipe deck slab yaitu inner deck slab dan outer deck slab. Balok prategang menggunakan precast concert tipe U (PC-U) girder dan untuk tendon menggunakan tipe kawat seven wire strand dengan jumlah 8 tendon. Konstruksi bawah meliputi abutment, pilar dan pondasi terbuat dari beton bertulang. Pondasi menggunakan tiang pancang dengan diameter 0.6 m dan kedalaman 36 m.