Kesehatan merupakan tanggung jawab dari setiap individu, masyarakat, pemerintah dan juga swasta . Hal ini harus diperhatikan dalam menjaga sekaligus memelihara kebersihan pribadi hidup bersih maupun lingkungan dalam kehidupan sehari-hari. Santriwati adalah individu yang berpendidikan dalam lingkungan pesantren/ asrama dan sangat rentan akan terjadinya proses penularan penyakit. Kurangnya pemeliharaan personal hygiene pada santriwati akan menimbulkan beberapa jenis penyakit, seperti penyakit kulit. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran personal hygiene santriwati di Pesantren Markaz Al-Ishlah Al-Aziziy Kecamatan Lueng Bata Kota Banda Aceh. Jenis penelitian ini adalah descriptive explorative dengan desain penelitian cross sectional study. Teknik pengambilan sampel yaitu teknik total sampling dengan jumlah sampel dalam penelitian ini 61 Santriwati. Pengumpulan data dilakukan pada tanggal 18-19 Juni 2017 dengan menggunakan alat pengumpulan data berupa angket dalam bentuk skala Guttman. Penelitian ini menggunakan analisa univariat. Berdasarkan hasil penelitian untuk subvariabel kulit pada kategori tidak bersih sebanyak 37 Santriwati (60,7%), mulut pada kategori bersih sebanyak 42 Santriwati (68,9%), mata pada kategori bersih sebanyak 33 Santriwati (54,1%), telinga pada kategori bersih sebanyak 50 Santriwati (82,0%), hidung pada kategori bersih sebanyak 53 Santriwati (86,9%), rambut pada kategori bersih sebanyak 34 Santriwati (55,7%), dan kuku tangan dan kaki pada kategori bersih sebanyak 38 Santriwati (62,3%). Diharapkan kepada pihak pesantren/asrama lebih meningkatkan kebersihan di asrama.