halimuddin halimuddin
Bidang Keilmuan Keperawatan Gawat Darurat Fakultas Keperawatan Universitas Syiah Kuala Banda Aceh

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Sikap Perawat Tentang Penatalaksanaan Syok Hipovolemik yelli marvitra; halimuddin halimuddin
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Keperawatan Vol 3, No 1
Publisher : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Keperawatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sikap perawat tentang penatalaksanaan syok hipovolemik harus lah dimiliki oleh perawat meliputi Sikap afektif (emosi), tindakan (keterampilan) dan pengetahuan dalam melakukan penatalaksanaan pada pasien dengan syok hipovolemik. Syok hipovolemik adalah syok yang sering dijumpai, yang disebabkan oleh penurunan volume intravaskular yang di akibatkan oleh kehilangan cairan eksternal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sikap perawat tentang penatalaksanaan syok hipovolemik. Jenis penelitian adalah Deskriptif kuantitatif dengan desain cross sectional. Tempat penelitian di ruang instalasi gawat darurat di RSU Meuraxa Kota Banda Aceh. Alat pengumpulan data kuesioner skala likert dan multiple choise. Sampel penelitian adalah total sampling 31 perawat instalasi gawat darurat. Hasil penelitian di instalasi gawat darurat didapat bahwa sikap afektif perawat tentang penatalaksanaan syok hipovolemik berada pada kategori baik sebanyak 23 orang (74,2%), keterampilan perawat tentang penatalaksanaan syok hipovolemik berada pada katagori baik sebanyak 22 orang (71%), sedangkan pengetahuan perawat tentang penatalaksanaan syok hipovolemik berada pada katagori baik sebanyak 23 orang (74,2%).