p-Index From 2020 - 2025
0.778
P-Index
This Author published in this journals
All Journal Publika
Eva Hany Fanida
S1 Ilmu Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum, Universitas Negeri Surabaya

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

PENGELOLAAN BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDESA) TIRTO ABADI MELALUI STRATEGI PENGEMBANGAN AGROWISATA KEBUN BELIMBING DESA NGRINGINREJO KECAMATAN KALITIDU KABUPATEN BOJONEGORO Sefi Faradin; Eva Hany Fanida
Publika Vol 9 No 3 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/publika.v9n3.p81-96

Abstract

Pembangunan dalam ekonomi di desa sudah lama di bentuk oleh pemerintah yaitu Badan Usaha Milik Desa yang merupakan lembaga yang menjalankan ekonomi di tingkat desa dan mempunyai tujuan untuk pengelolaan potensi desa setempat serta mensejahterahkan masyarakat. Salah satunya BUMDesa Tirto Abadi di Desa Ngringinrejo yang mengelola Agrowisata Kebun Belimbing yang bergerak pada wisata alam yakni perkebunan belimbing. Melihat adanya permasalahan yang ada adalah pengelolaan area parkir yang kurang luas sehingga harus diarahkan di tanah kosong milik warga setempat dan spot foto wisatawan. Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan pengelolaan BUMDesa dalam strategi mengembangkan desa wisata yakni di Agrowisata Kebun Belimbing Desa Ngringinrejo Kecamatan Kalitidu Kabupaten Bojonegoro. Penelitian dilakukan menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penyimpulan. Hasil dari penelitian ini bahwa menunjukkan Pengelolaan Badan Usaha Milik Desa Tirto Abadi melalui Strategi Pengembangan Agrowisata Kebun Belimbing berdasarkan teori Capacitiy Building menurut Grindle (1997) dalam jurnal (Arnold, 2016) sebagai berikut 1) Strategi Pengembangan Sumberdaya Manusia berdasarkan dinilai dari pengetahuan; keterampilan; pengelompokan kerja; tingkah laku, serta motivasi berupa pelatihan pada pengelola Agrowisata, namun dalam hal pengelolaan Agrowisata masih belum maksimal. 2) Strategi Penguatan Organisasi dalam proses pengambilan keputusan ada beberapa forum yang diadakan sesuai dengan kebutuhan di forum itu juga rapat intensif BUMDesa dilakukukan untuk mengevaluasi kinerja dan proses usaha setiap bulanya dalam segi sarana dan prasarana yang belum memadai. 3) Strategi Reformasi Kelembagaan yaitu fokus pada kerjasama dalam upaya mengembangkan Agrowìsata Kebun Belimbing. Maka saran dari peneliti adalah penambahan spot foto sebagai daya tarik wisatawan sehingga berdampak pada penambahan kunjungan wisatawan dan menumbuhkan kesadaran masyarakat terkait pengelolaan wisata serta adanya pelatihan berbasis pertanian kepada petani agar pengembangan agrowisata lebih maksimal. Kata Kunci : Pengelolaan BUMDesa, Strategi Pengembangan, Agrowisata Kebun Belimbing. Development in the economy in the village has long been in the form of the government, namely the Village Owned Enterprises which is an institution that runs the economy at the village level and has the aim of managing the potential of the local village and welfare of the community. One of them is BUMDesa Tirto Abadi in Ngringinrejo Village which manages Belimbing Garden Agrotourism which is engaged in natural tourism, namely star fruit plantations. Seeing the problem is the management of parking areas that are not wide enough so that it must be directed in vacant land owned by local residents and tourist photo spots. This research aims to describe the management of BUMDesa in the strategy of developing tourism villages, namely in agrotourism Belimbing Garden Ngringinrejo Village District Kalitidu Bojonegoro Regency. The research was conducted using qualitative approach with descriptive method. Data collection techniques through observation, interviews and documentation. Data analysis techniques used are data collection, data reduction, data presentation and collection. The results of this study showed the Management of Tirto Abadi Village Owned Enterprises through the Development Strategy of Belimbing Garden Agrotourism based on capacitiy building theory according to Grindle (1997) in the journal (Arnold, 2016) as follows 1) Human Resource Development Strategy based on assessed from knowledge; skills; working grouping; behavior, as well as motivation in the form of training on agrotourism managers, but in terms of agrotourism management is still not maximal. 2) Organizational Strengthening Strategy in the decision-making process there are several forums held in accordance with the needs in the forum as well as intensive meetings BUMDDesa conducted to evaluate the performance and business process every month in terms of inadequate facilities and infrastructure. 3) Institutional Reform Strategy that focuses on cooperation in efforts to develop Agrowìsata Belimbing Garden. So the advice from researchers is the addition of photo spots as tourist attractions so as to have an impact on the addition of tourist visits and foster public awareness related to tourism management and the existence of agricultural-based training to farmers so that agrotourism development is more maximal. Keywords: BUMDesa Management, Development Strategy, Agrotourism Belimbing Garden
MANAJEMEN INOVASI PELAYANAN SISTEM INFORMASI PUSKESMAS PAPERLESS (SIMPLE) DI PUSKESMAS TARIK KECAMATAN TARIK KABUPATEN SIDOARJO Muhammad Afrizal Anam; Eva Hany Fanida
Publika Vol 9 No 4 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/publika.v9n4.p515-528

Abstract

The government seeks to improve the quality of public services through innovation by utilizing information and communication technology in all fields, including the health sector. Tarik Health Center which is a health facility that makes an innovation, namely the Health Center Information System Paperless (SIMPLE). SIMPLE is a software internal that is integrated in all health center services without paper passing. This innovation is motivated by the large number of patient visits and the amount of paper usage. In its implementation there are problems such as changing the mindset of employees from writing to typing, and the technical system. The purpose of this research is to describe innovation and to know the implementation of SIMPLE Tarik Health Center. The type of research is descriptive qualitative research. Data collection techniques through observation, interviews, and documentation. Data analysis techniques are data collection, data reduction, data presentation, and drawing conclusions. The focus of the research uses innovation management theory from Utomo (2017) with five indicators, namely: idea exploration, innovation incubation, innovation dissemination/diffusion, innovation adoption/replication/modification, and innovation actualization. The results of the study show SIMPLE based on Utomo (2017), namely: First, Tarik Health Center creates innovations based on service problems, improving employee performance, and responding to challenges from BPJS (Social Security Administrative Bodies). Second, the Tarik Health Center prepares the infrastructure needs for internet networks, computers, and changes the mindset of employees working with a computerized system. Third, the Tarik Health Center conducts socialization to partners through SIAP TARIK (patient queuing application) which is part of the SIMPLE program. Fourth, SIMPLE will be replicated to all health centers in Sidoarjo Regency, but it is still constrained by Covid-19. Fifth, the Tarik Health Center carries out monitoring and evaluation activities that are carried out every week such as upgrading the system paperless for the service needs of the Tarik Health Center Keywords : Service innovation, Health services, SIMPLE Pemerintah berupaya meningkatkan kualitas pelayanan publik melalui inovasi dengan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi dalam segala bidang, termasuk bidang kesehatan. Puskesmas Tarik yang merupakan fasilitas kesehatan yang membuat suatu inovasi yaitu Sistem Informasi Puskesmas Paperless (SIMPLE). SIMPLE merupakan software internal yang terintegrasi pada keseluruhan pelayanan puskesmas tanpa kertas lewat. Inovasi ini dilatarbelakangi banyaknya jumlah kunjungan pasien dan jumlah penggunaan kertas. Dalam implementasinya terdapat masalah seperti mengubah mindset pegawai dari menulis menjadi mengetik, dan sistem secara teknis. Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan inovasi dan mengetahui penerapan dari SIMPLE Puskesmas Tarik. Jenis penelitian yakni penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yakni pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Fokus penelitian menggunakan teori manajemen inovasi dari Utomo (2017) dengan lima indikator yakni: eksplorasi ide, inkubasi inovasi, diseminasi/difusi inovasi, adposi/replikasi/modifikasi inovasi, dan aktualisasi inovasi. Hasil penelitian menunjukkan SIMPLE berdasarkan Utomo (2017), yaitu: Pertama, Puskesmas Tarik menciptakan inovasi berdasarkan permasalahan pelayanan, peningkatan kinerja pegawai, dan menjawab tantangan dari BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial). Kedua, Puskesmas Tarik menyiapkan kebutuhan infrastruktur jaringan internet, komputer, dan mengubah mindset pegawai bekerja dengan sistem komputerisasi. Ketiga, Puskesmas Tarik melakukan sosialisasi kepada para mitra melalui SIAP TARIK (aplikasi antrian pasien) yang merupakan bagian dari program SIMPLE. Keempat, SIMPLE akan di replikasi ke seluruh puskesmas di Kabupaten Sidoarjo, namun masih terkendala Covid-19. Kelima, Puskesmas Tarik melakukan kegiatan monitoring dan evaluasi yang dilakukan setiap minggu seperti upgrading sistem paperless untuk kebutuhan pelayanan puskesmas Tarik. Kata Kunci : Inovasi pelayanan, Pelayanan Kesehatan, SIMPLE
MOBILE APPLICATION STICKINESS DALAM INOVASI PASAR ONLINE LAMONGAN (POL) DI PERUSAHAAN UMUM DAERAH (PERUMDA) PASAR KABUPATEN LAMONGAN Novan Hanif Darmawan; Eva Hany Fanida
Publika Vol 10 No 1 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/publika.v10n1.p191-204

Abstract

The development of innovation in the public sector must continue to be improved in order to adapt in a dynamic environment, the development of innovation aims to meet the needs of society. Perumda Pasar Lamongan Regency launched Pasar Online Lamongan innovation so that people can sell and shop products online. POL innovation is proof that The Lamongan Regency Market Perumda supports the government in accelerating and expanding digitalization in the region in accordance with Presidential Decree of the Republic of Indonesia Number 3 of 2021. As a result of the pandemic, consumer behavior is changing as today's society prefers to shop online rather than traditional markets. The purpose of this research is to describe POL application innovation through Mobile Application Stickiness. The type of research chosen by researchers is descriptive research with a qualitative approach using observation, interviews, documentation and literature studies in data collection. The results showed that POL innovation is already going well but still needs further development. Furthermore, the control of the application is well designed so that users can easily operate it. Lamongan Regency Market Perumda builds Communication with users to keep users of the application. Furthermore, responssiveness in the application is still not maximal because there are still errors and lag. Then the POL Context was originally just an online store turned into a local marketplace. The efficacy of POL application has provided many benefits in helping merchants and UMKM to sell products online. Finally, the promotion was carried out by The Lamongan Regency Market Perumda to socialize POL to the people of Lamongan Regency. Keywords: Service Innovation, E-Goverment, Mobile Application Stickiness, Pasar Online Lamongan, Marketplace
INOVASI PELAYANAN PAJAK DAERAH MELALUI APLIKASI SISTEM INFORMASI DAN PELAYANAN PAJAK DAERAH TERPADU BERBASIS NIK (SIPANDAUNIK) DI KABUPATEN PONOROGO Sintya Dea Febrianti; Eva Hany Fanida
Publika Vol 10 No 3 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/publika.v10n3.p739-752

Abstract

Permasalahan pelayanan pajak daerah membuat Badan Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Ponorogo meluncurkan inovasi e-government, yaitu aplikasi Sipandaunik dengan tujuan untuk meningkatkan pelayanan pajak daerah menjadi lebih efektif dan efisien. Tujuan dari penelitian ini untuk mendeskripsikan inovasi pelayanan pajak daerah melalui aplikasi Sipandaunik dalam meningkatkan pelayanan pajak daerah di Kabupaten Ponorogo. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan meliputi pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Fokus penelitian didasarkan pada faktor sukses inovasi e-government oleh Kalvet (2012) yang meliputi leadership and public sector competencies, adequate funding, legislative and regulatory support, development of (strategic) information technology infrastructure, public-private partnerships, dan private sector competencies. Hasil penelitian menunjukkan bahwa inovasi pelayanan pajak daerah melalui aplikasi Sipandaunik sukses meningkatkan pelayanan pajak daerah menjadi lebih efektif dan efisien. Adapun detail dari suksesi inovasi layanan tersebut adalah sebagai berikut: 1) Leadership and Public Sector Competencies, pemimpin melaksanakan tugas dan tanggungjawab dengan baik dalam penerapan aplikasi Sipandaunik serta para pegawai yang kompeten dalam mengelola aplikasi. 2) Adequate Funding, penerapan aplikasi Sipandaunik menggunakan dana APBD dan selama penerapan belum pernah mengalami kendala pada dana. 3) Legislative and Regulatory Support, peraturan yang mengatur aplikasi Sipandaunik, yaitu Perbup Ponorogo Nomor 106 Tahun 2019 dan sudah ada SOP secara tertulis. 4) Development of (strategic) Information Technology Infrastructure, dalam pengembangannya aplikasi menggunakan perangkat keras dan perangkat lunak serta menjamin keamanan data dari wajib pajak. 5) Public-Private Partnerships, tidak terdapat kemitraan dengan sektor publik maupun swasta. 6) Private Sector Competencies, PT Javayoga berkompeten dalam membuat aplikasi Sipandaunik. Kata Kunci: Inovasi Pelayanan, Pelayanan Publik, Pajak Daerah, Aplikasi Sipandaunik Problems regarding local tax services has made the Ponorogo Regency Regional Financial and Asset Management Revenue Agency launch e-government innovation, namely the Sipandaunik application with the aim of improving local tax services to be more effective and efficient. The purpose of this study is to describe the innovation of local tax services through the Sipandaunik application in improving local tax services in Ponorogo Regency. This study uses a descriptive type of research with a qualitative approach. Data collection techniques were carried out through interviews, observation and documentation. Data analysis techniques according to Miles and Huberman which include data collection, data reduction, data presentation and drawing conclusions. The focus of this research is based on the success factors of e-government innovation by Kalvet (2012) which include leadership and public sector competencies, adequate funding, legislative and regulatory support, development of (strategic) information technology infrastructure, public-private partnerships, dan private sector competencies. The results of the study indicate that the innovation of local tax services through the Sipandaunik application has succeeded in increasing local tax services to be more effective and efficient. The details of the succession of service innovations are as follows: 1) Leadership and Public Sector Competencies, leaders carry out their duties and responsibilities well in implementing the Sipandaunik application and employees who are competent in managing applications. 2) Adequate Funding, the implementation of the Sipandaunik application uses APBD funds and during its application there has never been a problem with funds. 3) Legislative and Regulatory Support, regulations governing the Sipandaunik application, namely Perbup Ponorogo Number 106 of 2019 and there is already a written SOP. 4) Development of (strategic) Information Technology Infrastructure, in developing applications using hardware and software and ensuring data security from taxpayers. 5) Public-Private Partnerships, there are no partnerships with the public or private sectors. 6) Private Sector Competencies, PT Javayoga is competent in making Sipandaunik applications. Keywords: Service Innovation, Public Service, Local Tax, Sipandaunik Application