Boby Rahman
Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota, Universitas Islam Sultan Agung

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Perbedaan Pengaruh Zona Taman Jelawat Terhadap Edukasi Masyarakat Tentang Fungsi Sungai Boby Rahman
Jurnal Penataan Ruang Vol 18, No 1 (2023): Jurnal Penataan Ruang 2023
Publisher : Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota, ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12962/j2716179X.v18i1.12377

Abstract

Taman di tepi sungai memiliki peran tambahan selain sebagai ruang terbuka. Salah satunya adalah peran konservasi sungai untuk menjadi ruang edukasi bagi masyarakat. Taman Jelawat yang terletak di atas Sungai Mentaya, Kota Sampit, Kalimantan Tengah, menjadi ikon baru dan pusat aktivitas baru kota tersebut. Penelitian bertujuan untuk mencari persamaan dan atau perbedaan kemampuan pada zona-zona dalam memberikan edukasi terkait fungsi sungai.  Dengan menggunakan metodologi kuantitatif dan teknik analisis MANOVA, menghasilkan analisis peran zona taman yang berbeda terhadap pengaruhnya dalam memberikan pendidikan fungsi sungai kepada pengunjung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa di ruang terbuka, aktivitas dapat secara signifikan membagi peran zona tanpa batasan jarak, luas, dan kedekatan fisik sungai.