Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal E-bussiness Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah Polewali Mandar

Analisis Kelayakan Usaha Tani Kelapa Sawit (Elaeis Guineensis Jacq) di Desa Motu Kecamatan Baras Kabupaten Pasangkayu Ahmad Yahya; Muh. Sabir Laba
Jurnal E-bussiness Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah Polewali Mandar Vol 3 No 1 (2023): Jurnal e-bussiness Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah Polewali Mandar
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat ITBM Polman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59903/ebussiness.v3i1.65

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kelayakan usaha tani kelapa sawit (Elaeis guineensis Jacq) di Desa Motu, Kecamatan Baras, Kabupaten Pasangkayu. Penelitian ini dilakukan dengan mengumpulkan data dan informasi terkait aspek-aspek penting dalam menjalankan usaha tani kelapa sawit. Penilaian kelayakan usaha dilakukan dengan mempertimbangkan faktor-faktor seperti potensi pasar, keberlanjutan lingkungan, aspek sosial dan ekonomi, serta peraturan dan kebijakan yang berlaku. Metode penelitian yang digunakan meliputi survei lapangan, wawancara, dan analisis data sekunder. Data yang terkumpul akan dianalisis menggunakan pendekatan yang sistematis dan metode evaluasi kelayakan usaha. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang potensi dan kendala dalam menjalankan usaha tani kelapa sawit di Desa Motu. Dengan mengevaluasi kelayakan usaha tani kelapa sawit, penelitian ini dapat memberikan informasi penting kepada para pemangku kepentingan, seperti petani kelapa sawit, pemerintah daerah, dan lembaga terkait. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi dasar pengambilan keputusan yang tepat dalam mengembangkan usaha tani kelapa sawit di Desa Motu dan daerah sekitarnya.
Pendapatan dan Kelayakan Usahatani Cabai Rawit (Capsicum Frutescens ) di Desa Pangasaan Kecamatan Tapalang Barat Kabupaten Mamuju Ahmad Yahya; Muh. Sabir Laba
Jurnal E-bussiness Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah Polewali Mandar Vol 5 No 1 (2025): Jurnal E-bussiness Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah Polewali Mandar
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat ITBM Polman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59903/ebussiness.v5i1.193

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di Desa Pengasaan Kecamatan Tapalang Barat Kabupaten Mamuju, yang bertujuan untuk mengetahui Pendapatan dan Kelayakan Usahatani Cabai Rawit (Capsicum Frutenscens) di Desa Pangasaan Kecamatan Tapalang Barat Kabupaten Mamuju. Manfaat Penelitian ini sebagai bahan pertimbangan bagi pemerintah daerah dan instansi terkait dalam merumuskan kebijakan tentang usahatani cabai rawit (Capsicum frutescens) di Desa Pangasaan Kecamatan Tapalang Barat Kabupaten Mamuju Metode Penelitian ini adalah menggunakan metode sensus terhadap petani yang melakukan usahatani cabai rawit. Sampel diambil secara heseluruhan dari populasi yang diteliti. Dari hasil sensus terhadap petani yang merupakan penghasil cabai rawit berjumlah 27 petani cabai rawit yang menanam cabai rawit di Desa Pangasaan Kecamatan Tapalang Barat Kabupaten Mamuju Hasil penelitian Pendapatan dan Kelayakan Usahatani Cabai Rawit (Capsicum Frutenscens) di Desa Pangasaan Kecamatan Tapalang Barat Kabupaten Mamuju adalah pendapatan petani responden usahatani cabai rawit per hektar sebesar Rp. 28.530.375. atau rata-rata Rp 1.056.680 Analisis R/C ratio diperoleh angka 53,51 . Hal ini berarti bahwa setiap Rp 1,00 biaya yang dikeluarkan oleh petani akan menghasilkan penerimaan sebesar Rp 3,51. sehinggga usahatani cabai rawit di Desa Pangasaan Kecamatan Tapalang dapat dikatakan layak untuk diusahakan..