Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Analisa Perancangan Sistem Informasi Pemasaran Berbasis Website M. Samsudin
Jurnal Sistem dan Informatika (JSI) Vol 10 No 1 (2015)
Publisher : Bagian Perpustakaan dan Publikasi Ilmiah - Institut Teknologi dan Bisnis (ITB) STIKOM Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (683.861 KB)

Abstract

Dewasa ini promosi suatu usaha baik jasa maupun produk banyak dilakukan melalui Website berbasis jaringan internet. Hal ini disebabkan karena promosi melalui website dipandang sangat efektif, dapat dijangkau oleh lapisan masyarakat luas yang hampir tak terbatas, baik tempat, ruang maupun waktu. Di dunia pendidikan yang modern saat ini, media promosi online dengan pembuatan website juga telah bermanfaat untuk mengembangkan produk dari pendidikan. Begitu pula pada Sekolah Menengah Kejuruan Teknologi Informasi Bali Global daerah Klungkung yang memerlukan adanya media promosi agar cepat dalam proses perkembangannya. Dalam penelitian ini dibangun sebuah kerangka kerja sistem informasi pemasaran berbasis website, yang dikembangkan dengan Zachman Framework, yang menghasilkan rancangan desain yang bersih, mudah dimengerti, seimbang, dan lengkap. (Minoli, 2008:p111). Penelitian ini juga dapat memberikan masukan dan kemudahan bagi para pengguna dan pencari informasi seputar pendidikan.
Strategi Pemasaran Online dan Manajemen Usaha pada Mitra jajanan Bali Buk Alit M. Samsudin; I Wayan Rupika Jimbara; Diah Ayu Pusparani
WIDYABHAKTI Jurnal Ilmiah Populer Vol. 1 No. 2 (2019): Maret
Publisher : STIKOM Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (549.915 KB)

Abstract

Pelaku usaha membutuhkan pemahaman mengenai Manajemen usaha untuk mendukung kegiatan usaha agar dapat berkembang dengan baik kedepannya. Pelaku usaha di kecamatan Mengwi perlu diberikan penyuluhan terkait dengan manajemen usaha yaitu strategi pemasaran, karena pelaku usaha belum memahami bagaimana strategi dalam memasarkan produk agar dapat bersaing dengan pelaku usaha yang sejenis. Mitra jajanan Bali Buk Alit di kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, adalah mitra usaha yang memiliki permasalahan terutama pada faktor manajemen usaha dan faktor strategi pemasaran, maka sangat dibutuhkan adanya sosialisasi dan pelatihan strategi pemasaran produk melalui media online dan melakukan pelatihan Manajemen usaha dengan pendekatan CRM (Customer Relationship Management) yaitu teknik pendekatan untuk mempertahankan pelanggan dan memberikan nilai tambah secara terus menerus kepada pelanggan. Dengan demikian diharapkan mitra usaha jajanan Bali Buk Alit mendapatkan pelatihan penggunaan perangkat komputer dan penggunaan internet sebagai media perkembangan teknologi informasi yang dapat digunakan untuk mengetahui serta menambah ilmu tentang manajemen usaha dan manajemen Keuangan, sehingga kedepan dapat menambah produksi dan penghasilan mitra usaha.