Abstrak: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan efektivitas pembelajaran daring di era pandemi covid-19 melalui media google classroom pada materi bangun ruang sisi datar. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif yakni mendeskripsikan efektivitas pembelajaran daring di era pandemi covid-19 melalui media google classroom pada materi bangun ruang sisi datar yang dilihat dari keempat aspek. Sedangkan subjek penelitian adalah satu kelas yakni kelas VIII MTs. Muhammadiyah 4 Sidayu yang terdiri dari 27 peserta didik. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, angket dan tes hasil belajar. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar observasi kemampuan pendidik dalam mengelola pembelajaran, lembar observasi aktivitas peserta didik, lembar angket respon peserta didik, dan soal tes hasil belajar. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu 1)kemampuan pendidik dalam mengelola pembelajaran mencapai kriteria sangat baik dengan rata–rata keseluruhan pertemuan sebesar 100, 2)aktivitas peserta didik termasuk dalam kategori aktif karena kategori tersebut mencapai 50% yaitu sebesar 76% dari rata–rata peserta didik pada kategori aktif, 3)respon peserta didik terhadap pembelajaran daring melalui media google classroom tergolong sangat positif karena persentase rata-rata secara keseluruhan yang menjawab “ya” 85%, dan 4)hasil belajar peserta didik tuntas secara klasikal sebesar 96%.Abstract: The purpose of this study was to determine and describe the effectiveness of online learning in the era of the Covid-19 pandemic through google classroom media on the material of flat-sided building.This type of research is descriptive research,which describes the effectiveness of online learning in the era of the Covid-19 pandemic through google classroom media on flat-side building materials seen from four aspects. While the research subjects were one class, namely class VIII MTs.Muhammadiyah 4 Sidayu which consists of 27students. Data collection methods used were observation, questionnaires and learning outcomes tests.The research instrument used was the observation sheet on the ability of educators in managing learning, the student activity observation sheet, the student response questionnaire sheet, and the learning outcome test questions.The results obtained were 1)the ability of educators in managing learning reached very good criteria with an overall average of 100meetings, 2)the activity of students is included in the active category because that category reaches 50%,which is 76% of the average student in the active category, 3)the response of students to online learning through google classroom media is very positive because the overall average percentage who answered “yes”is85%, and 4)the learning outcomes of students were classically complete by 96%.