The potential of zakat in Banda Aceh City is very large, reaching Rp64,18 billion. However, the collected of zakat in 2018 is only Rp16,82 billion or about 26% of the potential. This shows that the performance of zakat management organizations, well in collecting or distributing zakat funds has not been optimal. The purpose of this research is to evaluate the performance of Baitul Mal Banda Aceh City, and the effect of zakat on mustahik in Baitul Mal Banda Aceh City. The method of research used is mix methods. The data collection techniques used are interviews and questionnaires. The sample is selected using Simple random sampling technique. Analysis is conducted using the National Zakat Index (IZN) approach. IZN analysis has two dimensions of macro and micro dimensions. The results showed that the macro dimension obtained an index value of 0.77 (good) and the Micro dimension obtained an index value of 0.66 (good). Acquired values on macro dimensions and micro dimensions, the value of IZN Baitul Mal Banda Aceh City amounted to 0.70. The value shows that the management of zakat in Baitul Mal Banda Aceh City is good.Keywords: Performance, Zakat, IZN AbstrakPotensi zakat di Kota Banda Aceh diperkirakan mencapai Rp64,18 Miliar, namun realisasi zakat yang dikumpulkan pada tahun 2018 hanya sekitar Rp16,82 Miliar atau sekitar 26% dari potensi tersebut. Hal ini menunjukkan bahwa kinerja organisasi pengelola zakat, baik dalam mengumpulkan ataupun mendistribusikan dana zakat belum optimal. Penelitian ini bertujuan mengevaluasi kinerja Baitul Mal Kota Banda Aceh, dan dampak zakat terhadap kesejahteraan penerima (mustahik) zakat. Metode penelitian yang digunakan adalah metode campuran (mix methods). Pengumpulan data menggunakan wawancara dan kuesioner. Sampel dipilih dengan menggunakan teknik simple random sampling, sedangkan analisis data dilakukan dengan menggunakan pendekatan Indeks Zakat Nasional (IZN). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja Baitul Mal Aceh pada dimensi makro memperoleh nilai indeks sebesar 0,77 (kategori baik), sedangkan pada dimensi mikro memperoleh nilai indeks sebesar 0,66 (kategori baik). Dengan demikian, maka didapatkan nilai IZN Baitul Mal Kota Banda Aceh sebesar 0,70. Nilai tersebut menunjukkan bahwa kinerja pengelolaan zakat di Baitul Mal Kota Banda Aceh sudah tergolong baik.Kata Kunci: Kinerja Pengelolaan Zakat, IZN