Bayu Rizki Moputi
Jurusan Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Negeri Gorontalo

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH INOVASI PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA UKM FLAMBOYAN DI KOTA GORONTALO Bayu Rizki Moputi; Wawan K. Tolinggi; Yuriko Boekoesoe
Agrinesia: Jurnal Ilmiah Agribisnis VOL 3, NO 1, 2018
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pertumbuhan perindustrian di Provinsi Gorontalo telah mengalami perubahan kemajuan pada setiap sektor usaha, tercatat pada Tahun 2017 terdapat 36.465 unit usaha tersebar di Gorontalo. Peneltian ini bertujuan 1) Mengetahui inovasi produk apa saja yang mempengaruhi keputusan pembelian pada UKM Flamboyan di Kota Gorontalo. 2) Menganalisis variabel apakah yang paling mempengaruhi keputusan pembelian pada UKM Flamboyan di Kota Gorontalo. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan maret – april 2018 di UKM Flamboyan. Metode yang digunakan dalam penelitian menggunakan survey dengan analisis data menggunkan analisis deskriptif kualitatif, dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Variabel kualitas produk berpengaruh positif tetapi belum cukup signifikan terhadap keputusan pembelian produk pada UKM Flamboyan dengan nilai thitung 1,202. 2) Variabel varian produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian produk pada UKM Flamboyan dengan nilai thitung 3,816. 3) Variabel desain produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian produk pada UKM Flamboyan dengan nilai thitung 2,621. Koefisien determinasi (R2) = 0,552 yang menunjukkan 55,2% pengaruh kualitas produk, varian produk, desain produk dan 44.8% dipengaruhi faktor lain yang tidak diteliti.