Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGEDUKASIAN WARGA MELALUI PEMBERDAYAAN KELOMPOK PKK DALAM PENCEGAHAN TINDAK HUMAN TRAFFICKING Nurul Aisyah
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2020: 4. Pemberdayaan Kapasitas Perempuan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (665.002 KB) | DOI: 10.18196/ppm.34.291

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk memberdayakan masyarakat padukuhan Jambusari, Wonokerto, Turi, Sleman yaitu pada kelompok PKK dalam pengedukasian pencegahan human trafficking. Hal ini didasarkan karena Yogyakarta merupakan salah satu wilayah rawan human trafficking, maka sedini mungkin desa Wonokerto Turi PKK Jambusari merasa perlu diedukasi keterkaitan agar human trafficking tidak melanda daerahnya. Metode pemberdayaan yang digunakan sehingga mencapai keefektifan yaitu melalui sosialisasi, simulasi, kampanye dan pendampingan. Target luaran telah tercapai yaitu warga PKK telah mengampanyekan kepada keluarganya dan masyarakat bahwa berbagai dampak negatif yang didapatkan dari kegiatan terlarang ini human trafficking. Pemberdayaan ini telah dilakukan selama 3-4 bulan dengan rangkaian kegiatan yaitu 1) menyelenggarakan workshop tentang menghindari human trafficking dengan menghadirkan ahli hukum dan ahli agama; 2) menyelenggarakan dan mendampingi simulasi menolak human trafficking, sebagai langkah awal menyiapkan kader mensyiarkan ke masyarakat di Wonokerto; 3) Pemasangan berbagai pamflet penolakan human trafficking di berbagai sudut desa; 4) Kesiapan sebagai tim yang mewakili desa untuk lomba yang nantinya sebagai percontohan desa anti human trafficking. Pemberdayaan ini sangat dirasakan kebermanfaatannya, salah satunya menjadi awal kesiapan kelompok PKK untuk menjuarai lomba tingkat desa Wonokerto tahun ini dan menghindarkan wilayah Turi dari kejahatan aksi human trafficking.