Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Dinamika Sains dalam Islam pada Masa Keemasan: Kontribusi & Rekonstruksi dalam Perkembangan Keilmuan Kekinian Tri Wibowo
Tsaqofah dan Tarikh: Jurnal Kebudayaan dan Sejarah Islam Vol 6, No 1 (2021): JUNI
Publisher : IAIN Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29300/ttjksi.v6i1.4276

Abstract

This article discusses the track record of the development of Islamic science in the golden age (Abbasid Dynasty) which has a very significant contribution to the development of contemporary science. The reason for taking the topic is to know and study more deeply about the contributions and triggers of the rapid progress of Islamic science during the Abbasid Dynasty so that it can be reconstructed for the development and progress of contemporary science. The contribution of Islamic science in the golden age (Abbasid Dynasty) to the Western Renaissance was to provide an ideal model of human civilization imbued with Islamic values that could support the realization of civil society that had a collective awareness of the rights and obligations that must be carried out. The existence of collective awareness can encourage the achievement of the ideals of a community effectively and efficiently. Reconstruction took the form of reviving movements in the field of science such as strengthening the philosophical foundation of Islamic science that is unique in the realm of epistemology. The epistemological domain includes sources of knowledge, methods and instruments of knowledge. The sources of knowledge in Islam are al-Qur'an and al-Hadith which are understood through the universe, reasons and history. The method of obtaining knowledge uses dialectical methods as well as instruments used to acquire knowledge in Islam through the senses, ratios and intuition.
KONSEPTUALISASI INTEGRASI PSIKOLOGI DAN ISLAM (PSIKOLOGI ISLAM) DALAM PEMBELAJARAN DI MADRASAH IBTIDAIYAH Tri Wibowo
Jurnal Pendidikan Dasar dan Keguruan Vol 6 No 1 (2021): Jurnal Pendidikan Dasar dan Keguruan
Publisher : LP2M Institut Agama Islam Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47435/jpdk.v6i1.582

Abstract

Tulisan ini bertujuan untuk menguraikan dan mendeskripsikan proses konseptualisasi integrasi Psikologi dan Islam (Psikologi Islam) yang dapat diterapkan dalam pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah. Berawal dari latar belakang dikotomisasi ilmu-ilmu agama dengan umum oleh Barat dengan cara mendirikan pusat pendidikan keagamaan pada tempat yang khusus. Dari sinilah muncul generasi-generasi sekuler yang tidak menguasai ilmu agama atau sebaliknya. Melihat fenomena tersebut, tanggapan dari umat Islam pun beragam. Ada yang menanggapi sebagai sebuah momentum kebangkitan umat Islam di segenap bidang ataupun sebaliknya yang bersifat apatis-dogmatik. Wujud nyata dari semangat kebangkitan umat Islam tercermin dari upaya melahirkan ilmu-ilmu yang Islami, baik melalui Islamisasi ilmu pengetahuan maupun saintifikasi Islam seperti dalam bidang Psikologi Islam. Psikologi Islam dapat diterapkan dalam kegiatan pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah dalam rangka mengoptimalkan segenap potensi yang dimiliki peserta didik yang sedang dalam tahap pertumbuhan dan perkembangan. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode penelitian kualitatif jenis riset studi kepustakaan. Teknik pengumpulan data berupa dokumentasi serta analisis data menggunakan teknik analisis konten (content analysis). Hasil penelitian menunjukkan bahwa konseptualisasi integrasi Psikologi dan Islam (Psikologi Islam) dalam pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah dilakukan dengan cara mengintegrasikan konsep Psikologi Islam dengan perencanaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran, evaluasi pembelajaran, budaya madrasah dan pembiasaan secara terstruktur dan terjadwal kepada peserta didik.
Mata Pelajaran IPS di MI/SD: Sebuah Strategi Pembelajaran Implementatif Tri Wibowo
Southeast Asian Journal of Islamic Education Vol 1 No 2 (2019): Southeast Asian Journal of Islamic Education, June 2019
Publisher : Faculty of Education and Teacher Training of UINSI Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (561.424 KB) | DOI: 10.21093/sajie.v1i2.1516

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji strategi pembelajaran implementatif yang diterapkan dalam kegiatan pembelajaran ilmu sosial di Sekolah Dasar Islam Negeri Wirasaba Purbalingga sebagai sampel representatif, purposive dan inspirasional. Hal ini disebabkan sejumlah hal yang melatarbelakanginya, seperti dalam kegiatan pembelajaran ilmu sosial di tingkat pendidikan dasar hanya menggunakan strategi pembelajaran ekspositori yang berpusat pada guru. Selain itu, guru tidak tepat dalam pemilihan, pemilahan dan penerapan strategi pembelajaran. Kurangnya variasi dalam penggunaan metode pembelajaran semakin membuat siswa kurang / tidak menguasai materi pelajaran dengan baik. Pada akhirnya dengan kurang / tidak menguasainya siswa pada mata pelajaran ilmu sosial membuat hasil / nilai pembelajaran menjadi buruk (jauh dari Kriteria Ketuntasan Minimum / KKM yang telah ditetapkan).Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Temuan dan hasil penelitian ini berupa strategi pembelajaran implementatif dalam kegiatan pembelajaran di bidang ilmu sosial (studi di Sekolah Dasar Islam Negeri Wirasaba Purbalingga) umumnya dibagi menjadi tiga langkah, yaitu perencanaan; waktu, urutan kegiatan pembelajaran, metode, media / bahan pembelajaran, implementasi; kegiatan pendahuluan, kegiatan inti dan kegiatan penutupan dan tindak lanjut dan akhiri dengan evaluasi; tes dan non-tes. Strategi pembelajaran yang digunakan dalam pembelajaran ilmu sosial adalah membaca dengan keras, berbagi pengetahuan aktif dan diskusi kelompok kecil.
Transmisi Nilai-Nilai Inklusif Melalui Character Building pada Mapel Sains di MI Islamiyah Bantul Tri Wibowo
Southeast Asian Journal of Islamic Education Vol 3 No 2 (2021): Southeast Asian Journal of Islamic Education, June 2021
Publisher : Faculty of Education and Teacher Training of UINSI Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (822.833 KB) | DOI: 10.21093/sajie.v3i2.3487

Abstract

Ruang lingkup kajian riset ini ialah nilai-nilai inklusif yang diejawantahkan dalam nilai-nilai karakter bangsa yang berjumlah 18 nilai karakter hasil kajian empirik-sistematis dari Pusat Kurikulum Kemendiknas. Tujuan penelitian untuk mengetahui dan mengkaji transmisi nilai-nilai inklusif pada jenjang pendidikan dasar Islam (Madrasah Ibtidaiyah/MI) melalui character building dalam pembelajaran Sains studi kasus di MI Al Islamiyah Bantul, serta nilai-nilai inklusif yang ditransmisikan pada pembelajaran Sains melalui character building di MI Al Islamiyah Bantul. Metode penelitian menggunakan metode kualitatif berkategori jenis riset lapangan (field research) dan pendekatan deskriptif kualitatif. Peneliti berposisi sebagai instrumen kunci dalam riset dengan proses mengambil sumber data dilakukan menggunakan teknik pengambilan sampel (purposive and snow ball sampling). Teknik pengumpulan data yang dipakai yaitu teknik observasi, teknik wawancara dan teknik dokumentasi. Hasil riset menunjukkan bahwa (1) transmisi nilai-nilai inklusif pada pendidikan dasar Islam (MI) melalui character building dalam kegiatan pembelajaran Sains di MI Al Islamiyah Bantul dilakukan melalui tiga tahap yaitu tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap evaluasi dan tindak lanjut. (2) Nilai-nilai inklusif prioritas yang ditransmisikan dalam pembelajaran Sains melalui character building di MI Al Islamiyah Bantul terdiri atas nilai jujur, disiplin, toleransi, kerja keras dan tanggung jawab.
KONSEPTUALISASI INTEGRASI PSIKOLOGI DAN ISLAM (PSIKOLOGI ISLAM) DALAM PEMBELAJARAN DI MADRASAH IBTIDAIYAH Tri Wibowo
Jurnal Pendidikan Dasar dan Keguruan Vol 6 No 1 (2021): Jurnal Pendidikan Dasar dan Keguruan
Publisher : LP2M Institut Agama Islam (IAI) Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47435/jpdk.v6i1.582

Abstract

Tulisan ini bertujuan untuk menguraikan dan mendeskripsikan proses konseptualisasi integrasi Psikologi dan Islam (Psikologi Islam) yang dapat diterapkan dalam pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah. Berawal dari latar belakang dikotomisasi ilmu-ilmu agama dengan umum oleh Barat dengan cara mendirikan pusat pendidikan keagamaan pada tempat yang khusus. Dari sinilah muncul generasi-generasi sekuler yang tidak menguasai ilmu agama atau sebaliknya. Melihat fenomena tersebut, tanggapan dari umat Islam pun beragam. Ada yang menanggapi sebagai sebuah momentum kebangkitan umat Islam di segenap bidang ataupun sebaliknya yang bersifat apatis-dogmatik. Wujud nyata dari semangat kebangkitan umat Islam tercermin dari upaya melahirkan ilmu-ilmu yang Islami, baik melalui Islamisasi ilmu pengetahuan maupun saintifikasi Islam seperti dalam bidang Psikologi Islam. Psikologi Islam dapat diterapkan dalam kegiatan pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah dalam rangka mengoptimalkan segenap potensi yang dimiliki peserta didik yang sedang dalam tahap pertumbuhan dan perkembangan. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode penelitian kualitatif jenis riset studi kepustakaan. Teknik pengumpulan data berupa dokumentasi serta analisis data menggunakan teknik analisis konten (content analysis). Hasil penelitian menunjukkan bahwa konseptualisasi integrasi Psikologi dan Islam (Psikologi Islam) dalam pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah dilakukan dengan cara mengintegrasikan konsep Psikologi Islam dengan perencanaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran, evaluasi pembelajaran, budaya madrasah dan pembiasaan secara terstruktur dan terjadwal kepada peserta didik.