Andreas Roland Simatupang
Universitas Trisakti

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Korelasi Nilai Rebound Schmidt Hammer Dengan Nilai Uniaxial Compressive Strength (UCS) Seam Batubara A2 dan C Pada Pit 3 Timur Banko Barat, di PT. Bukit Asam, Tbk Andreas Roland Simatupang
Prosiding Temu Profesi Tahunan PERHAPI 2018: Prosiding Temu Profesi Tahunan PERHAPI
Publisher : PERHAPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (531.204 KB) | DOI: 10.36986/ptptp.v0i0.30

Abstract

Nilai Uniaxial Compressive Strength adalah gambaran dari nilai tegangan maksimum yang dapat ditanggung sebuah contoh batuan sesaat sebelum contoh batuan tersebut hancur. Hal tersebut merupakan informasi penting dalam menentukan kekuatan dan karakteristik suatu batuan baik massa batuan maupun batuan utuh yang didapat dengan pengujian menggunakan alat UCS. Pada penelitian ini dibuat suatu alternatif dalam menentukan nilai UCS secara instan, yaitu dengan menggunakan Point Load Index dan Schmidt Hammer. Point Load Index dan Schmidt Hammer dinilai sangat mudah dan efektif dalam pengujiannya karena dapat digunakan langsung pada lereng penambangan. Alternatif ini didapat dengan membuat hubungan antara Point Load Index dengan nilai UCS serta Schmidt Hammer terhadap litologi batubara terkhusus pada seam batubara A2 dan C, yang berlokasi pada pit 3 timur banko barat, Sumatera Selatan, pada formasi Muara Enim.