Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Journal Dynamic SainT

PERENCANAAN WAKTU PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG KAMPUS I UKI TORAJA DENGAN PRIMAVERA PROJECT PLANNER parea russan rangan
Journal Dynamic Saint Vol. 2 No. 2 (2016): Jilid 2 Volume 2
Publisher : Publikasi dan UKI Press UKI Toraja.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (221.803 KB) | DOI: 10.47178/dynamicsaint.v2i2.102

Abstract

Penjadwalan untuk proyek diawali dengan identifikasi aktivitas dan perhitungan volume pekerjaan berdasarkan data primer dan sekunder. Langkah berikutnya adalah melakukan perhitungan durasi berdasarkan koefisien Standar Nasional Indonesia Tentang Analisa Biaya Pekerjaan Konstruksi. Pengolahan data dengan program Primavera Project Planer versi 3.0 yang mempermudah proses monitoring dan controlling serta mempercepat proses updating selama pelaksanaan dilapangan. Output hasil perencanaan adalah berupa tampilan grafis Barchart & Time schedule yang memperlihatkan aktivitas pekerjaan dalam diagram batang. Schedule Report, yang terdiri dari early start-early finish, late start-late finish. Jaringan Kerja (Network planning) memperlihatkan hubungan saling ketergantungan antar aktivitas pekerjaan yang dihubungkan oleh anak panah dalam kurun waktu kerja yang diprediksikan secara otomatis dengan lebih jelas berikut jalur kritis untuk dimonitor sehingga tidak terjadi keterlambatan. Dengan bantuan program komputer diperoleh hasil waktu pelaksanaan pekerjaan selama 1005 hari dengan penggunaan tenaga kerja sesuai yang tersedia di lapangan.
STUDI PENGGUNAAN BATU KARANG GUNUNG SARIRA SEBAGAI AGREGAT KASAR DALAM CAMPURAN ASPAL BETON LAPIS PERMUKAAN ANTARA (AC - BC) parea russan rangan
Journal Dynamic Saint Vol. 1 No. 2 (2014): Jilid 1 Volume 2
Publisher : Publikasi dan UKI Press UKI Toraja.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (715.239 KB) | DOI: 10.47178/dynamicsaint.v1i2.128

Abstract

Penggunaan batu karang gunung Sarira sebagai agregat kasar dalam campuran aspal beton merupakan bentuk pemanfaatan sumber daya alam secara optimal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan batu karang gunung Sarira terhadap karakteristik campuran aspal beton lapis permukaan antara (AC-BC). Penelitian ini menggunakan aspal penetrasi 60/70 dengan variasi kadar aspal 5%, 5.5%, 6%, 6.5% dan 7%. Gradasi yang digunakan berdasarkan spesifikasi yang disyaratkan oleh Departemen Pekerjaan Umum Dirjen Bina Marga, sehingga diperoleh komposisi agregat untuk campuran: agregat kasar 62.5%, agregat halus 30.5% dan filler 7%. Pengujian dilakukan dengan metode Marshall standar dan Marshall Immersion. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kadar aspal optimum (KAO) yaitu 6% dengan nilai stabilitas Marshall 904,29 kg > 800 kg, VIM 5,27% (3,5% – 5,5%) VMA 18,50% > 14%, VFB 71.63% > 63%, Flow 3,52 mm > 3 mm, MQ 256,72 kg/mm > 250 kg/mm dan indeks perendaman (IP) 85,02% > 80%.